Dalam sebuah wawancara dengan BBC, Kathleen Kennedy yang merupakan kepala dari Lucasfilm mengungkapkan pembaruan untuk film Indiana Jones 5. Kennedy mengatakan bahwa “Kami sedang bekerja untuk menyelesaikan naskah agar sesuai dengan yang apa kami inginkan, dan kemudian kami siap untuk melanjutkannya.” Ketika ditanya apakah filmnya nanti akan menjadi sebuah film reboot atau sekuel, Kennedy pun mengkonfirmasi kembalinya Harrison Ford, “Film ini bukanlah reboot, dan merupakan film lanjutan (sekuel).”

Tidak mengherankan saat mendengar rencana Ford untuk kembali melakukan petualangannya dalam film Indiana Jones 5 sekali lagi. Aktor ini mungkin hampir berusia 80 tahun tetapi ia masih aktif seperti sebelumnya. Bahkan ia pun memintangi film The Call of the Wild yang merupakan sebuah film bergenre adventure dan filmnya sendiri akan dirilis akhir bulan ini. Ford pun sangat antusias dengan film Indiana Jones 5 ini, apalagi setelah penundaan yang terjadi selama bertahun-tahun.

Film Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull yang rilis pada tahun 2008 lalu dianggap oleh banyak orang sebagai film terburuk dari franchise Indiana Jones yang telah ada sebelumnya, terutama setelah Last Crusade berakhir pada tahun 1989. Karena kegagalan tersebut, maka sangat masuk akal jika pihak studio sangat berhati-hati untuk mengerjakan film kelimanya. Film Last Crusade awalnya direncanakan untuk mengakhiri laga Ford sebagai Dr. Jones, namun akhirnya mereka memilih untuk melanjutkan franchise ini, dengan Indiana Jones 5 yang berpotensi menjadi film penutup bagi Ford.

Sang sutradara yaitu Steven Spielberg dan Harrison Ford harus dapat memulai syuting film Indiana Jones 5 tahun ini sesuai dengan rencana awal mereka. Hal yang membuat film ini sulit dieksekusi adalah karena cerita yang akan dibuat telah melewati beberapa penulis. Baru-baru ini David Koepp dikonfirmasi sedang mengerjakan naskah film Indiana Jones 5 setelah ia “dioper” dari penulis sebelumnya. Koepp memang terkenal karena telah mengerjakan naskah dari film-film besar seperti Jurassic Park, Spider-Man garapan Sam Raimi, dan juga film Mission Impossible. Selain itu, Koepp juga pernah menulis naskah untuk Indiana Jones dan Kingdom of the Crystal Skull. Jadi Koepp memang telah piawai untuk urusan yang satu itu.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/