Film Doctor Strange 2 atau yang memiliki judul resmi Doctor Strange in the Multiverse of Madness mungkin jadi film yang paling ditunggu dari MCU phase 4. Bagaimana tidak, dari judulnya saja film ini sudah membawa embel-embel “multiverse”. Tentunya hal tersebut membuat para penggemar menduga-duga bahwa konsep multiverse alias realitas alternatif khas komik akan mulai diperkenalkan di versi live action.

Beragam rumor pun mulai menyeruak seputaran Doctor Strange 2. Berbicara mengenai konsep multiverse, tentu ada kemungkinan kita akan melihat karakter-karakter Marvel lain dari dunia yang berbeda. Dan dilansir dari MCU Cosmic, menurut sumber yang dapat dipercaya, sekuel Doctor Strange akan mengeksplorasi karakter dari multiverse, namun film ini akan menampilkannya dengan cara yang berbeda. Dengan kata lain, berbeda yang dimaksud adalah menampilkan beberapa karakter Marvel yang dikenal tetapi dengan latar belakang atau mungkin alter ego yang berbeda dari realitas utama yang kita ketahui.

Dengan itu, kemungkinan kita akan melihat karakter-karakter seperti Iron Man yang sebelumnya diperankan Robert Downey Jr, atau Captain America yang dibintangi Chris Evans dibintangi oleh aktor lain. Ada pula kemungkinan lainnya jika kita akan melihat para aktor tersebut memainkan peran yang berbeda, semisal Chris Evans sebagai Steve Rogers yang berada di dalam armor Iron Man. Yang pasti, dengan hadirnya konsep multiverse, memuat berbagai kemungkinan menjadi tidak terbatas.

Disamping itu, Marvel Studios masih memiliki pekerjaan rumah untuk melanjutkan film Doctor Strange. Pasalnya Scott Derrickson, sutradara yang diplot menggawangi film ini telah mengundurkan diri. Hingga Marvel Studios harus lebih dulu mencari penggantinya. Namun meski begitu, Kevin Feige, President of Marvel Studios memastikan jadwal rilis untuk Doctor Strange tidak akan berubah, tetap diperkirakan untuk rilis pada tahun 2021.