Marvel Studios akan memperkenalkan berbagai elemen yang ada di WandaVision yang mungkin akan membangun cerita untuk film Sekuel Captain Marvel. Saat pertama kali diumumkan jika Scarlet Witch dan Vision akan membintangi serbuah TV series mereka, masih belum banyak informasi yang diketahui tentang seriesnya dan belum diketahui juga seberapa penting seriesnya akan mempengaruhi cerita di masa depan Marvel Cinematic Universe.

Marvel sendiri sudah mengkonfirmasi bahwa seriesnya akan menjadi jembatan bagi film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, tapi sepertinya bukan hanya film itu yang akan terhubung ke series WandaVision. Ada kemungkinan juga jika seriesnya akan terhubung ke film Captain Marvel 2. Bagaimana WandaVision bisa membangun cerita untuk film tersebut?

Kabar Tentang Captain Marvel 2

Baru-baru ini muncul kabar yang mengkonfirmasi bahwa Marvel Studios memang sedang mengembangkan film sekuel dari Captain Marvel yaitu Captain Marvel 2. Sayangnya, berdasarkan laporan kemarin diketahui jika Anna Boden dan Ryan Fleck tidak akan kembali menyutradarai film keduanya. Marvel sendiri kini sedang mencari seorang sutradara perempuan yang dianggap pas untuk film ini.

Film Captain Marvel 2 sendiri diperkirakan akan dirilis pada 2022 mendatang. Filmnya juga sudah menyewa jasa penulis naskah WandaVision, Megan McDonnell, untuk menulis skrip filmnya. Kabar tentang bergabungnya McDonnell dengan proyek film Captain Marvel 2, memunculkan spekulasi bahwa WandaVision dan Captain Marvel 2 akan terhubung.

WandaVision Akan Perkenalkan SWORD

Cara WandaVision akan membangun cerita Captain Marvel 2 adalah melalui perkenalan organisasi SWORD. Organisasi yang bekerja di luar angkasa tersebut sudah dikonfirmasi akan menjadi bagian dari cerita seriesnya, berkat foto bocoran yang beredar beberapa waktu lalu. Sebuah bangunan dengan logo SWORD dan para petugasnya terlihat di set lokasi tersebut, bersama dengan sosok Monica Rambeau versi dewasa.

Hal ini sepertinya menjadi kelanjutan dari apa yang diperlihatkan di film Spider-Man: Far From Home, dimana Nick Fury diperlihatkan kini bekerja di sebuah stasiun luar angkasa bersama para Skrull. Alien yang mampu berubah wujud tersebut pertama kali diperkenalkan di film Captain Marvel dan menjadi sekutu bagi Carol Danvers. Filmnya juga memperlihatkan bagaimana Nick Fury mulai waspada terhadap ancaman kosmik demi melindungi bumi.

Masih belum diketahui apa peran organisasi SWORD dalam series tersebut, namun informasi tentang munculnya organisasi tersebut menjadi vital bagi Captain Marvel 2. Memang sampai detik ini belum ada konfirmasi bila SWORD akan muncul dalam cerita Captain Marvel 2. Tapi, dengan WandaVision mulai memperkenalkan organisasinya hal itu bisa saja menjadi mungkin.

Lagipula, di film sebelumnya Nick Fury dan Carol Danvers bekerja sama untuk mengalahkan Kree yang mengancam keselamatan bumi. Hal tersebut juga bisa kembali dilakukan di film ini, bedanya kali ini Carol akan bekerja sama dengan SWORD bukan SHIELD. Bisa jadi Carol adalah anggota dari organisasi kosmik tersebut bersama dengan para rekannya. SWORD bukan hanya menjadi sebuah organisasi semata, tapi bisa jadi merupakan rumah bagi sebagian Skrull yang ada.

Monica Rambeau Sudah Dewasa

Selain memperkenalkan organisasi SWORD, WandaVision juga memperkenalkan Monica Rambeau versi dewasa dan akan menjadi titik masuk untuk cerita di seriesnya. Monica sendiri pertama kali diperkenalkan di film Captain Marvel, dan dengan setting filmnya pada tahun 1995 arinya sudah hampir 30 tahun dia ada di MCU. Hal ini sesuai dengan apa yang diungkapkan oleh Marvel sebelumnya, bahwa penampilan kedua Monica akan ditampilkan dalam versi dewasa.

Monica versi dewasa diperankan oleh Teyonah Parris, dan berdasarkan foto bocoran yang beredar kemarin mengkonfirmasi bahwa dia merupakan agen dari organisasi SWORD. Yang masih belum diketahui adalah apakah Monica sudah mendapatkan kekuatan supernya atau apakah transformasi tersebut akan diperlihatkan. Yang pasti, WandaVision akan menghadirkan sesuatu yang bisa membuat Monica versi dewasa bisa muncul dalam cerita Captain Marvel 2.

Sekuel filmnya sendiri sudah dikonfirmasi akan bersetting di masa sekarang di MCU – sekitar tahun 2024. Hal ini akan membuat Marvel Studios menghadirkan cerita hubungan yang baik antara Carol dan Monica, jika memang mereka mau menampilkannya di layar lebar. Hubungan keduanya juga sedikit, berbeda karena Carol sudah mengenal Monica sejak lama dan dia adalah sahabat ibunya, Maria. Monica pun memanggil Carol dengan sebutan ‘aunt Carol’ atau bibi Carol.

Dengan WandaVision yang akan memperlihatkan transformasinya menjadi seorag pahlawan, tentunya akan sangat mengejutkan jika kemudian Captain Marvel 2 tidak menghadirkan Monica di filmnya. Dan jika Monica benar bekerja bersama SWORD, maka Monica bisa menjadi seseorang yang menggantikan sosok Carol di organisasi tersebut atau sebaliknya.

Hulkling Membuka (Kembali) Perseteruan Kree-Skrull

Cara lainnya dari WandaVision untuk membangun cerita bagi Captain Marvel 2 adalah dengan melalui rumor munculnya Hulkling. Anggota Young Avengers tersebut memiliki nama asli Teddy Altman, dan merupakan campuran antara Kree dan Skrull. Menurut rumor yang beredar, Hulkling akan muncul dan meminta perlindungan dari SWORD.

Meskipun cerita origin dari Hulkling dipastikan akan berbeda dengan versi MCU (di komiknya dia merupakan putera dari Mar-Vell dan putri Skrull), dia bisa jadi titik pusat dari konflik antara Skrull dan Kree. WandaVision mungkin memang tidak akan terlalu banyak membahas mengenai hal tersebut, tapi hal itu bisa jadi cerita yang menarik yang bisa ditampilkan di film Captain Marvel 2.

Film pertamanya sendiri memang sudah memperlihatkan bagaimana Skrull dan Kree saling benci, dan mereka sudah terlibat peperangan sejak lama. Tapi, kemunculan Hulkling bisa menjadi pemicu peperangan diantara keduanya kembali muncul. Meskipun dalam versi MCU Skrull ada ras alien yang tidak terlalu suka perang dan kerajaan Kree sudah berhasil ditaklukan, para Skrull tentunya masih waspada terhadap serangan Kree.

Contohnya adalah dalam film Far From Home, Talos sempat menyinggung bahwa di bumi masih ada banyak agen-agen rahasia Kree yang bersembunyi. Yang pasti Hulkling bisa menjadi pintu masuk bagi cerita Captain Marvel 2 untuk mengeksplor cerita peperangan Kree dan Skrull yang sempat muncul sebelumnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.