GREENSCENE.CO.ID – Untuk kesekian kalinya, film Uncharted garapan Sony Pictures kembali tertunda. Pasalnya, sang sutradara film tersebut yaitu Travis Knight, meninggalkan proyek film tersebut pada akhir tahun 2019 lalu, yang akhirnya membuat film Uncharted kembali terkatung-katung. Deadline melaporkan bahwa Knight keluar dari proyek film Uncharted karena masalah jadwal produksi yang tidak cocok.

Masalah utamanya bukan datang dari jadwal Knight sendiri tetapi dari jadwal produksi film Spider-Man 3 yang akan memasukan Tom Holland sebagai pemeran utama. Tom Holland sendiri dalam film Uncharted ini akan berperan sebagai Nathan Drake yang merupakan karakter utama dalam filmnya nanti. Karena hal itulah yang membuat Travis Knight akhirnya memilih untuk meninggalkan proyek film ini.

Kabarnya, Tom Holland akan memerankan versi muda dari karakter Nathan Drake, sementara aktor Mark Wahlberg akan berperan sebagai mentor Drake bernama Sully. Selain itu masih belum ada detail yang mereka ungkapkan tentang filmnya nanti. Tetapi ada kabar baru yang menyebut bahwa Sony Pictures saat ini langsung bergerak cepat untuk mengisi kekosongan bangku sutradara yang sebelumnya diisi oleh Travis Knight.

Menurut Deadline, Sony Pictures saat ini tengah mengincar Ruben Fleischer untuk menyutradarai film Uncharted. Fleischer sendiri merupakan sutradara yang sukses menggarap film-film terkenal seperti Venom dan Zombieland, yang kedua film tersebut juga dimiliki oleh Sony Pictures. Jadi Fleischer dan Sony memiliki sejarah kerjasama yang cukup panjang, sehingga tak mengherankan bahwa mereka mengincar sutradara tersebut saat dibutuhkan.

Tetapi yang harus dicatat bahwa Fleischer masih belum ditunjuk secara resmi dan Sony Pictures masih belum mau mengumumkan daftar sutradara yang mereka inginkan. Film Uncharted dianggap sebagai film “terkutuk”. Pasalnya sampai dengan saat ini, film yang diadaptasi dari video game ini masih belum rampung. Padahal proyek film ini telah melalui banyak sutradara, yang lagi dan lagi mereka keluar dengan berbagai alasan.

Seharusnya, film Uncharted akan dirilis pada bulan Desember tahun ini, tepatnya pada tanggal 18 Desember. Tetapi karena hingga awal tahun ini, mereka masih belum memulai proses produksi filmnya, maka kemungkinan besar film Uncharted harus diundur sekali lagi.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/