GREENSCENE.CO.ID – Teknologi Deepfake saat ini memang tengah menarik perhatian banyak orang. Deepfake menggabungkan antara deep learning dan fake (palsu), yang merupakan bentuk dari kecerdasan buatan. Jadi secara sederhana, Deepfake adalah video palsu yang dibuat dengan deep learning. Untuk saat ini, penggunaan Deepfake sebagian besar masih digunakan sebagai alat untuk membuat konten hiburan, karena beberapa orang kreatif dapat menggunakannya untuk membuat berbagai video yang lucu.

Video Deepfake baru yang saat ini tengah viral adalah video Deepfake yang memasukkan Sylvester Stallone ke sebuah film anak-anak legendaris berjudul Home Alone. Kalian bisa melihat bagaimana anak kecil ikonik bernama Kevin McCallister yang dulu diperankan oleh Macaulay Culkin kini berganti wajah dengan aktor laga terkenal yaitu Stallone. Sang kreator dari video tersebut pun memberikan judul videonya dengan nama Home Stallone.

Sang kreator dari video tersebut yaitu Ctrl Shift Face juga menempatkan wajah Stallone pada ayah Kevin yaitu John Heard yang berarti bahwa Stallone memiliki peran ganda dalam video ini. Disini, pengisi suara bernama Joe Gaudet juga memberikan sentuhan akhir dengan menirukan suara dari Stallone. Dipertengahan video, kita juga dapat melihat bahwa Ctrl Shift Face menyatukan film Home Alone dengan film Final Destination. Rupanya pesawat yang ditumpangi oleh orang tua dari Kevin McCallister adalah pesawat yang sama dengan film Final Destinantion, dan pesawat tersebut akhirnya mengalami kecelakaan yang fatal.

Video tentang Deepfake dari film Home Alone ini datang setelah kabar bahwa Disney akan melakukan reboot untuk film Home Alone. Home Alone hampir diputar tiap tahun menjelang natal dan tahun baru, jadi sepertinya hampir semua orang mengetahui film ini. Berdasarkan laporan Variety beberapa bulan lalu, Archie Yates, Ellie Kemper, dan Rob Delaney akan bergabung dalam film reboot Home Alone. Disini Yates akan berperan sebagai karakter utama, namun ia tak akan memerankan sosok Kevin McCallister.

Kevin McCallister kabarnya akan digantikan oleh anak bernama Max yang merupakan seorang anak laki-laki berusia 9 tahun dan ia memiliki sifat yang mirip seperti Kevin. Jadi sepertinya kita tak akan melihat kembali sosok aktor Macauley Culki yang telah membesarkan franchise Home Alone sebelumnya.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/