GREENSCENE.CO.ID – Cerita akhir dari petualangan Tai dan Agumon sepertinya sudah di depan mata, dengan akan dirilisnya film terbaru Digimon yang sekaligus akan merayakan 20 tahun franchise tersebut, yaitu Digimon: Last Evolution. Film tersebut kabarnya akan menghadirkan cerita yang menjadi penutup dari seri animasi Digimon Adventure Tri. Dalam filmnya, kita akan diperlihatkan para anak-anak terpilih mulai tumbuh dewasa.

Berkat trailer terbaru fulmnya, para fans akhirnya bisa melihat lebih dekat dan mengetahui lebih banyak tentang filmnya. Baru-baru ini Toei Animation merilis ytrailer baru yang menghadirkan berbagai footage baru dari film Digimon: Last Evolution. Filmnya sendiri dijadwalkan akan tayang perdana pada 2020, dan akan berfokus pada Tai serta anak-anak terpilih lainnya.

Franchise Digimon sudah menghadirkan kisah Tai dan teman-temannya, mulai dari ketika mereka masih kecil sampai dewasa seperti saat ini. Tapi, ternyata meskipun mereka sudah beranjak dewasa ancaman masih saja muncul. Trailernya sendiri mengungkapkan bahwa para DigiDestined atau anak-anak terpilih tersebut harus meninggalkan para Digimon mereka, karena mereka sudah mulai beranjak dewasa.

Mulai dari Tai sampai Matt, mereka semua tidak setuju dengan ide tersebut, dan mereka pun mencoba untuk mempertahankan Digimon mereka. Ceritanya kemudian berlanjut ketika kita diperlihatkan sesosok Digimon baru yang sudah menyebabkan kekacauan yang sangat besar. Bisa dipastikan para fans yang menyaksikan filmnya akan disuguhkan oleh berbagai twist yang menarik.

Para penonton dan juga para fans Digimon tentunya sudah tidak sabar untuk segera menyaksikan film yang disebut-sebut akan menjadi petualangan terakhir para anak=anak terpilih, khususnya Tai dan Agumon. Kita juga harus menantikan filmnya untuk bisa mengetahui, apakah mereka semua berhasil mempertahankan Digimon yang sudah bersama mereka sejak mereka masih kecil. Jadi, mohon bersabar ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.