Arc Wano memang tidak pernah sepi untuk selalu dibahas. Akan ada banyak hal yang bisa digali dari tiga bagian dari arc dalam cerita One Piece ini. Yang paling ditunggu saat ini adalah pertarungan besar antara Luffy, Red Scabbard, dan para samurai Wano lainnya melawan Kaido dan juga Big Mom (serta Orochi).

Berdasarkan apa yang sudah kita ketahui sampai sekarang adalah pasukan Luffy sepertinya mengalami kesulitan untuk pergi ke Onigashima. Selain itu, peluang mereka untuk menang juga tidak terlalu besar. Pertama adalah karena kapal-kapal yang akan mereka gunakan dihancurkan oleh anak buah kaido. Kedua, peluang menang mereka kecil karena perbandingan jumlah kekuatan mereka jauh berbeda, 4.500 orang versus 30.000.

Hal itu kemudian memunculkan banyak spekulasi dan teori di kalangan para fans, salah satunya adalah munculnya salah satu anak buah Whitebeard, yang sekarang menjadi ketua dari kelompok tersebuut, Marco the Phoenix. Sebelumnya diperlihatkan, jika Nekomamushi datang ke wilayah New World untuk meminta bantuan Marco menghadapi Kaido.

Sayangnya, Marco tidak bisa membantu Luffy dan juga Nekomamushi karena dia sudah berjanji untuk menjaga kampung halaman Whitebeard. Marco sendiri disana menjadi dokter yang selalu diandalkan oleh masyarakat. Pertanyaannya adalah apakah memang Marco akan pergi ke Wano untuk membantu Luffy? Jika iya, bagaimana dia bisa pergi kesana?

Alasan Marco Pergi

Seperti yang disebutkan sebelumnya, Marco tidak bisa pergi ke Wano karena dia harus menjaga orang-orang yang ada di kampung halaman Whitebeard. Tapi, apakah itu artinya Marco benar-benar sama sekali tidak bisa meninggalkan New World dan membantu Luffy? Tidak juga. Marco tetap bisa pergi, tapi tentunya harus ada alasan kuat untuk dia bisa meninggalkan New World.

Tanpa alasan yang kuat, Marco tentunya tidak akan pergi untuk membantu Luffy. Oleh karena itu, perlu ada orang lain selain Nekomamushi yang membujuk Marco untuk bisa ikut membantu Wano mengalahkan Kaido. Lalu, siapa orang yang bisa membujuk Marco selain Nekomamushi untuk bisa pergi ke Wano? Jawabannya adalah Izo.

Izo Orang Yang Akan Membawa Marco ke Wano

Izo merupakan salah satu komandan divisi dari bajak laut Whitebeard, dan juga artinya dia sudah mengenal Izo sejak lama. Bukankah Nekomamushi juga sempat menjadi bagian dari bajak laut Whitebeard? Memang benar, Nekomamushi sempat menjadi bagian dari bajak laut Whitebeard dan dia juga pasti mengenal sosok Marco.

Namun, alasan lainnya adalah Nekommamushi tidak benar-benar menjadi bagian dari kru Whitebeard. Dia hanya mengikuti apa yang dilakukan oleh Oden, sebagai orang yang pernah menyelamatkannya. Berbeda dengan Izo, yang memang merupakan bagian dari kru bajak laut Whitebeard sejak lama. Lalu, apa hubungannya dengan Izo?

Izo sendiri berasal dari wilayah Wano. Sedari kecil dia tinggal dan tumbuh di wilayah tersebut. Melihat kampung halamannya yang sedang dalam keadaan terdesak, tentunya Izo tidak akan tinggal diam. Dia mungkin akan menjadi tenaga tambahan bagi aliansi bajak laut Luffy melawan Kaido. Tapi, Izo bukanlah sosok yang naif dengan hanya membawa pasukannya dia kemudian bisa membalikan keadaan.

Izo sadar jika dia juga membutuhkan bantuan. Kepada siapa lagi dia meminta bantuan selain kepada Marco. Jika Nekomamushi tidak berhasil meyakinkan Marco untuk pergi ke Wano, mungkin Izo bisa menjadi orang yang menggerakan hati Marco untuk bisa pergi kesana. Marco akan membantu rekannya, “saudaranya”, dan juga demi masyarakat Wano dan sekutunya seperti Inuarashi, Nekomamushi, dan juga Marco sudah berjanji kepada Whitebeard untuk membantu Luffy dan melindunginya.

Ada dua kemungkinan yang terjadi (jika memang teori ini benar), pertama adalah kita akan melihat Izo pergi ke New World dan berbicara kepada Marco. Kemungkinan lainnya Izo sudah pergi ke New World, berbicara kepada Marco, dan sudah berangkat menuju Wano namun tidak ditampilkan di dalam ceritanya. Hal itu tentunya akan menjadi sebuah kejutan besar di babak ketiga ini.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.