Asgard merupakan rumah bagi para pejuang terkuat di dalam cerita Marvel. Banyak pejuang-pejuang hebat yang berasal dari Asgard seperti Odin, Thor, atau Valkyrie. Ketika muncul sebuah masa dimana mereka harus pergi bertarung melawan musuh, mereka akan menggunakan senjata terbaik dan armor terbaik di sembilan alam ini.

Biasanya, para kurcaci di planet Nidavellirlah yang membuat seluruh armor dan senjata kuno dan senjata kuat tersebut. namun, ada beberapa pengecualian yang terjadi akhir-akhir ini. Contohnya adalah Tony Stark yang pernah membuat beberapa armor Asgardian yang terbaik di Marvel Universe. Berikut adalah beberapa armor terbaik di Asgard.

Scale Mail Milik Thor

Armor Scale Mail merupakan “pakaian tradisional” alias armor yang selalu digunakan oleh sang dewa petir, Thor. Hal ini bisa kita lihat baik dalam cerita komik, animasi, game, dan juga filmnya. Tidak diragukan lagi armor Scale Mail ini merupakan salah satu penampilan Thor yang paling ikonik. Para fans Marvel banyak yang berpendapat jika armor Scale Mail ini memiliki desain yang sangan unik.

Versi armor Scale Mail yang paling sering muncul adalah yang memiliki warna hitam dan perak, juga warna-warna yang mengandung unsur metalik. Di MCU, Thor menggunakan berbagai variasi dari armor ini bahkan kita sempat melihat Thor menggunakan armor ini tanpa menggunakan bagian lengannya. Meskipun desainnya unik dan luar biasa, armor ini terbuat dari besi Asgard yang tidak lebih kuat dibandingkan baja Uru yang menjadi bahan Mjolnir.

Armor Milik Cannonball

Samuel Guthrie adalah seorang mutan muda yang memiliki julukan “Canonball” dalam cerita Marvel. Dia merupakan bagian dari kelompok mutan X-Men dan menggunakan kekuatan ledakan yang dia miliki untuk membantu orang lain. Secara potensi, Cannonball memiliki jalan yang cerah untuk menjadi seorang pahlawan besar. Kekuatan mutan milik Samuel membuatnya bisa melontarkan dirinya seperti sebuah roket.

Suatu ketika, Sam pergi ke Asgard. Disana, dia kemudian pergi ke Nidavellir dan bertemu dengan King Eitri. Keduanya kemudian menjalin sebuah hubungan pertemanan yang sangat dekat. Eitri kemudian membuat sebuah armor khusus (lebih tepatnya kostum atau suit khusus)  dan sebuah pedang. Hadiah pemberian dari King Eitri ini membantunya mengalahkan Loki, sang dewa culas.

Armor Milik Cul Borson

Dalam event komik Fear Itself, Cul Borson datang ke bumi dan Asgard untuk menginvasi kedua tempat tersebut. Seperti yang ada di dalam namanya, Cul merupakan putra dari Bor Burison dan adik dari ayah Thor, Odin. Berbeda dengan anggota dari kelompok Aesir, Cul justru membuat banyak orang ketakutan dengan kekuatannya. Bahkan, setelah dia tumbuh menjadi lebih kuat dia tidak segan untuk menginvasi dan menghabisi nyawa lainnya.

Saat peperangan, Cul menggunakan armor Asgardian seperti yang diperlihatkan dalam gambar di atas. Armor Asgardian tersebut benar-benar sangat durable alias sangat kuat. Buktinya dia mampu bertahan dari berbagai serangan dahsyat yang dikirimkan oleh Thor dan Odin ketika menggunakan armor ini. Tapi, ketika Cul sudah tidak lagi terlalu berambisi untuk menghabisi orang-orang dan juga nyawa lainnya kekuatan dari armor ini pun perlahan menurun.

Armor ‘Anti-Hela’

Sudah sejak ribuan tahun yang lalu, sang dewi kematian Hela memberikan kutukannya kepada Thor. Mantra yang Hela berikan kepada Thor membuat sang dewa petir Thor menjadi lemah dan rapuh. Tulangnya lebih tipis dan lebih lemah dibandingkan dengan kaca dan juga healing factor miliknya tidak lagi mampu berfungsi. Untuk menangkal semua kekuatan sihir Hela, Thor kemudian menggunakan armor khusus ini.

Sebenarnya nama armor “Anti-Hela” ini bukanlah nama resmi yang diberikan Marvel untuk armornya, melainkan pemberian dari para fans. Tapi, nama yang diberikan oleh para fans terhadap armor ini dirasa sangat pas dengan fungsinya. Saat menggunakan armor ini, Thor menjadi menjadi kebal terhadap kematian. Artinya saat menggunakan armor ini, dia menjadi sosok immortal. Sayangnya Thor harus kehilangan armor ini saat bertarung di planet Pangoria.

Armor Milik Stormcaster

Canonball bukanlah satu-satunya anggora X-Men yang menggunakan Asgardian Armor. Jauh sebelumnya, Ororo Munrou alias Storm kehilangan kekuatan mutannya.  Dia tidak lagi mampu mengendalikan cuaca dan juga tidak mampu melawan kejahatan sebagai Storm. Hal tersebut membuat Ororo akhirnya menggunakan kekuatan tubuhnya untuk berlatih pertarungan jarak dekat dan melatih pikirannya.

Ororo pun kemudian memiliki kekuatan untuk bertarung dalam jarak dekat, tapi tanpa dia duga dia sebenarnya masih memiliki kekuatan lamanya. Hal ini kemudian dirasakan oleh Loki dan akhirnya dia pun membuat kesepakatan dengan Ororo. Loki menjanjikan akan mengembalikan kekuatannya, dengan syarat dia mau memenuhi keinginannya. Loki kemudian membuat palu mistikalnya sendiri yang bernama Stormcaster. Ororo menggunakan armor seperti yang diperlihatkan di atas saat menggunakan Stormcaster. Ketika dia berkhianat kepada Loki, Ororo harus kehilangan Stormcaster dan juga armornya.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.