Dragon Ball Super memang memperkenalkan banyak dewa kehancuran yang berasal dari masing-masing universenya. Kesemua dewa tersebut bahkan pernah dipertemukan dalam sebuah pertandingan antar dewa kehancuran yang dibuat oleh Zen-Oh. Pertarungan tersebut masih menyisakan tanda tanya besar tentang siapa dewa penghancur yang paling kuat. Apalagi pertarungan tersebut tiba-tiba saja diberhentikan karena dinilai membosankan oleh Zen-Oh. Tapi kali ini kita akan membahas tentang dewa penghancur yang paling kuat versi www.greenscene.co.id. Siapa aja mereka? Simak pembahasannya dibawah ini ya Geeks!

Liquirr

Liquirr adalah rubah humanoid dengan bulu kuning khasnya. Dalam pertarungan antar dewa penghancur, Liquirr dapat mengeluar kekuatan rubah ekor 9 untuk melepaskan diri dari serangan Belmod. Masing-masing dari ekornya pun dapat menembakan peluru energi ke lawan-lawannya. Sepertinya, jumlah ekor milik Liquirr dapat berubah sesuai dengan kebutuhannya sama seperti dengan apa yang dimiliki Naruto.

Di versi animenya, Liquirr juga mampu bertarung secara adil dengan Arack dan Iwne. Namun dalam seri manga, ketika semua dewa kehancuran saling bertarung, dewi cantik dari universe 2, Jelez hampir membunuh Liquirr dengan panah miliknya, meskipun akhirnya Liquirr berhasil melakukan serangan balik setelah itu.

Jerez

Tak seperti dewa kehancuran lainnya, Jerez adalah dewa kehancuran wanita dari franchise ini yang berasal dari universe 2. Dalam seri manga dalam pertandingan antar dewa, Jerez mampu mengeluarkan panah yang cukup kuat untuk melukai lengan Liquiir.

Dalam game arcade Dragon Ball Heroes, Jerez pun mengungkapkan bahwa ia memiliki kekuatan yang disebut God of Destruction’s Feast. Untuk menggunakan kekuatan tersebut, dia hanya perlu mengumpulkan energi disekitarnya dan setelah dikumpulkan, energi itu akan membentuk panah.

Rumsshi

Rumsshi adalah dewa penghancur dari universe 10 yang penampilannya mirip seekor gajah. Tapi, ia adalah seorang dewa yang memilki tingkah laku yang lebih eksentrik dibandingkan dengan dewa lainnya. Rumsshi menjadi salah satu dewa kehancuran yang tak peduli dengan keseimbangan alam semesta.

Dalam pertarungan antar dewa, dengan serudukan mautnya, ia berhasil melemparkan beberapa dewa penghancur ke udara. Hal itu menunjukan bahwa Rumsshi memiliki kekuatan fisik yang luar biasa kuat. Namun sayangnya, kebrutalannya harus terhenti saat ia terkena pukulan telak dari Beerus.

Quitela

Quitela adalah dewa penghancur yang picik dari universe 4. Dalam kisahnya di manga, ia berhasil mengalahkan dewa penghancur Iwne dan juga dapat bertahan sampai akhir dipertarungan antar dewa penghancur bersama dengan Beerus. Masih belum diketahui mana yang terkuat antara Quitela dan Beerus karena sebelum Quitela berhasil melayangkan pukulan andalannya ke Beerus, Grand Priest segera memasuki arena dan melerai keduanya.

Memang, dendam antara Quitela dan Beerus telah berlangsung lama. Jadi tak heran jika keduanya terlihat seperti Tom & Jerry. Dalam Dragon Ball Heroes, Quitela terlihat memiliki kemampuan yang cukup unik. Kekuatan Wile God of Destruction milikinya memungkinkan ia untuk berteleportasi tanpa diketahui lawan dan secara mengejutkan mengeluarkan serangan listrik dari ujung jarinya pada musuhnya.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/