Jika kita membahas siapa TV series yang paling terkenal atau TV series paling hebat sepanjang sejarah, mungkin perdebatan itu baru akan selesai ketika sudah tidak ada lagi industri media. Untuk saat ini, ada beberapa TV series yang cukup populer dan banyak dikenal oleh orang orang. Contohnya adalah The Sopranos, Game of Thrones, atau bahkan mungkin juga Breaking Bad.

Tapi, ternyata ada satu TV series besutan HBO yang saat ini menjadi “raja” untuk genre ini yaitu Chernobyl. TV series tersebut mencatatkan rekor sebagai series yang memiliki rating tertinggi untuk versi IMDb, yaitu 9.6. Breaking Bad sendiri berada di posisi lima dengan nilai 9.4 dan Game of Thrones berada satu strip dibawahnya dengan nilai 9.4.

Selain dari versi IMDb, untuk versi Rotten Tomatoes series ini mendapatkan rating 96% dari 48 ulasan dengan nilai rata-rata 8.83 dari 10. Sedangkan untuk versi Metacritic, Chernobyl mendapatkan nilai 83 critics score dan 9.5 users score. Hal ini tentunya mengejutkan, karena berbeda dengan series canon lainnya yang tayang pada “golden time”, Chernobyl sendiri tayang pada senin malam.

Chernobyl sendiri berkisah tentang kejadian kebocoran pembangkit listrik tenaga nuklir di kota Chernobyl yang terjadi pada tahun 1986. Kejadian itu menyebabkan kota Chernobyl menjadi penuh dengan radiasi nuklir dan seluruh warganya terpaksa mengungsi. Seriesnya sendiri disutradarai oleh Craig Mazin dan dibintangi oleh Emily Watson, Stellan Skarsgard dan Jared Harris.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.