Buat para pecinta anime, tentu rasanya sulit untuk tidak mengenal pahlawan bertubuh kurus dan berambut plontos, Saitama. Saitama merupakan karakter utama dalam seri animasi One Punch Man. Berawal dari seri animasi indie, One Punch Man sekarang sudah masuk dalam industri major dan sudah masuk ke musim keduanya.

Di musim kedua ini perlahan masyarakat mulai melihat usaha Saitama dalam melindungi kotanya. Karena “usahanya” tersebut, di musim kedua ini Saitama berada di satu level lebih tinggi yaitu kelas B. Selain Saitama “naik kelas” di musim kedua ini mereka juga mendapatkan julukan baru dari organisasi pahlawan dan masyarakat. Selama ini, Genos dan Saitama memang tidak memiliki nama pahlawan ataupun julukan. Baru di musim ini mereka mendapatkan nama pahlawannya.

Untuk Genos sendiri, dia diberi nama Demon Cyborg. Sedangkan untuk Saitama, dia diberi nama Caped Baldy. Terlepas dari julukan yang terdengar konyol (khususnya bagi Saitama), pencapaian Saitama dengan naik satu level tentunya menjadi pencapaian yang luar biasa. Seperti yang sudah diketahui, meskipun Saitama butuh banyak waktu untuk bisa masuk ke dalam kelas yang sama dengan muridnya, Saitama sendiri tidak ambil pusing dengan masalah itu.

Di sisi lain, Genos sendiri di musim kedua ini juga tumbuh menjadi sosok pahlawan yang tangguh setelah beberapa bagian tubuhnya mengalami peningkatan yang diambil dari robot G4 yang muncul di musim perdana. Di musim kedua ini, ada sosok villain baru yaitu Garou the Monster yang mengincar para pahlawan-pahlawan tersebut dan menghajar mereka tanpa ampun. Demon Cyborg mungkin akan menjadi salah satu target Garou dan Saitama akan kembali muncul menjadi sosok pahlawan yang akan mengalahkan Garou.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.