Game terbaru Dragon Ball untuk konsol Nintendo Switch, Super Dragon Ball Heroes, akan mulai menghadirkan cerita “World Mission.” Game ini juga akan menghadirkan berbagai karakter dari seluruh seri yang ada di franchise-nya, dimulai dari seri Dragon Ball sampai Dragon Ball Super. Nah, beberapa hari yang lalu, Bandai Namco pun merilis sebuah trailer baru untuk mempromosikan game ini.

Dalam trailer tersebut, banyak sekali menampilkan para petarung ikonik dari seri Dragon Ball. Namun, yang paling mencuri perhatian, dalam trailer tersebut juga menghadirkan seorang villain baru bernama Sealas. Bentuk dari Sealas sendiri sebagian tubuhnya adalah robot dan juga kecerdasan buatan yang dibuat oleh dirinya sendiri.


Desain rambut Sealas yang panjang terlihat cukup keren dan cocok dengan karakternya, ditambah lagi dengan penampilan tongkat panjang yang ia bawa. Sementara cahaya biru yang ada di dadanya (apakah itu sumber kekuatan Sealas?), seolah mengingatkan kita pada karakter Iron Man. Ada sebagian fans yang membandingkan penampilan Sealas ini dengan karakter dari franchise Final Fantasy, Sephiroth, atau Nashandra dari franchise Dark Soul.

Sealas sebenarnya adalah anggota pertama tim Time Patrol, yang berubah menjadi jahat untuk alasan yang masih belum diketahui. Dalam trailer sebelumnya, diperlihatkan kalau Sealas menculik Supreme Kai of Time dan menghancurkan Future Trunks Xeno. Game ini sendiri rencananya akan mulai dirilis pada 5 April mendatang.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.