Beberapa jam yang lalu, semua para fans Marvel dikejutkan dengan dirilisnya trailer terbaru untuk film Avengers: Endgame. Meskipun dalam trailer tersebut sebagian besar adalah adegan yang diambil dari momen-momen berharga di masa lalu, trailer itu juga menghadirkan adegan yang terjadi di masa depan atau masa sekarang. Namun, ada yang satu hal yang menarik perhatian yaitu kemungkinan munculnya Kate Bishop.

Kita bisa melihat sebuah adegan “flashback” dimana Clint Barton yang sempat absen di  Infinity War sedang melatih anak perempuannya, Lila Barton, bagaimana cara menggunakan panah yang baik. Hal ini kemudian menimbulkan pertanyaan, Apakah Clint saat melatih anaknya bagaimana cara memanah adalah pertanda bahwa ia sedang melatih calon dari penerus Hawkeye yang bernama Kate Bishop? Seperti yang kita ketahui bahwa Kate Bishop adalah nama udah sering lalu lalang di Marvel Comics.


Kate Bishop Alias Lady Hawkeye


Dalam versi komik, Bishop diperkenalkan pertama kali pada tahun 2005 lalu di komik Young Avengers. Kate Bishop adalah penerus dari dari Hawkeye setelah Clint Barton. Kate asalnya adalah seorang gadis remaja biasa, sampai pada suatu ketika dia diserang saat berada di Central Park. Hal itu membuatnya trauma dan Kate mulai berlatih bela diri agar kejadian buruk tidak menimpanya kembali. Setelah masa pelatihannya yang cukup lama, akhirnya dia bertemu dan bergabung dengan para Young Avengers. Kate kemudian mencuri peralatan milik Mockingbird dan Hawkeye untuk membantu Young Avengers untuk membasmi para penjahat. Dalam cerita All-New Hawkeye, Kate memiliki hubungan yang kurang baik dengan ayahnya yang bernama Derek Bishop. Dia yang sejak kecil mengidolakan ayahnya, harus kecewa setelah mengetahui kalau ayahnya adalah seorang kriminal

Namun, dia menemukan sosok yang berbeda dari Clint Barton alias Hawkeye saat itu. Karena sifat baik yang ditunjukkan Clint Barton terhadapnya, Bishop merasa seakan menemukan sosok yang menurutnya pantas dia sebut sebagai “ayah”. Saking kagumnya, Kate pun menggunakan identitas Clint Barton sebagai Hawkeye. Tapi, kemudian Kate meninggalkan identitas tersebut dan kemudian menjadi dirinya sendiri.


Arti “Kate Bishop” Bagi MCU


Marvel Studios mungkin memang menjadikan buku komik Marvel sebagai acuan referensi film mereka. Tapi, Marvel Cinematic Universe selalu memiliki alur cerita (atau elemen lainnya) yang berbeda dengan versi komiknya. Dimulai dari para anggota Avengers yang Origin Story-nya banyak yang diubah dari versi komiknya, kemudian cerita dari film Captain America: Civil War yang melenceng jauh dari versi komik, dan yang terbaru adalah bagaimana karakter Mar-Vell dalam film Captain Marvel yang tidak lain adalah seorang perempuan yang diperankan oleh Anette Bening. Padahal Mar-Vell dalam komiknya adalah seorang pria.

MCU selalu banyak memberikan perubahan dari apa yang terjadi di cerita komiknya. Karena hal itu, rasanya tidak berlebihan untuk berasumsi jika MCU menulis ulang dan “mengganti” peran Kate Bishop dengan anak Clint Barton, Lilandra Barton, seperti yang kita lihat di trailer Endgame. Meskipun Lila mungkin tidak akan menjadi Kate Bishop atau menggantikan posisinya, film Avengers: Endgame mungkin akan memberikan petunjuk kalau Lila akan memiliki “warisan” dari berbagai atribut Kate Bishop.

Selain itu, Lilandra juga akan memiliki peran yang sama seperti Kate Bishop dalam kehidupan Clint Barton untuk menjadi penerus gelar Hawkeye. Rasanya juga tidak berlebihan jika kita berspekulasi bahwa Lila memang akan menjadi penerus dari Clint Barton.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.