Phase 3 dari Marvel Cinematic Universe milik Marvel Studios bentar lagi bakal ditutup sama film Avengers: Endgame. Tapi, bukan berarti mereka berhenti buat bikin film. Nah, Marvel Studios udah punya rencana baru nih di Phase 4 nanti, dan salah satu film yang ada di daftar mereka adalah The Eternals. Rumornya tentang filmnya sendiri udah lumayan lama beredar di kalangan fans.

Meskipun filmnya belum punya cast, mereka udah nyewa jasa Chloe Zhao buat jadi sutradara film ini. kabar sebelumnya juga nyebutin kalau proses shooting bakalan dimulai September nanti di Inggris. Tapi, menurut keluaran terbaru dari Production Weekly, Marvel Studios bikin beberapa perubahan buat produksi The Eternals. Pertama adalah jadwal shooting yang akhirnya dimajuin ke 1 Agustus mendatang.

Selain jadwal shooting, laporan ini juga ngabarin kalau tempat produksinya bakalan dipindahin ke studio di Atlanta, Amerika. Kemungkinan ini adalah hasil dari mundurnya proses produksi Black Widow jadi bulan Juni. Gak cuman di Amerika aja, proses shootingnya juga bakalan dilakuin diberbagai negara lain. Kalau emang gak ada perubahan lagi, kemungkinan kita bakalan dapet informasi lebih banyak tentang film ini dalam waktu dekat.

Rumornya sih, bakal ada dua karakter yang siap dikenalin di Avengers: Endgame nanti. Tapi masih belum ada info lagi tentang siapa dan gimana mereka muncul. Ceritanya sendiri menurut rumor yang beredar tentang bocoran sinopsis filmnya, The Eternals bakal ngambil setting jutaan tahun yang lalu, yang ngebuat film ini jadi sebuah prekuel untuk semua film MCU di masa lalu dan masa depan. Kita tunggu aja ya Geeks detail lebih lanjut dari film ini.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.