Banyak diantara kita yang nyangka kalau film Toy Story 3 itu adalah film terakhir dari seri Toy Story. Tapi, pada kenyataannya Disney Pixar ternyata ngelanjutin film tersebut dengan film Toy Story 4. Untuk ngepromosiin film itu, Disney beberapa waktu lalu udah ngerilis sebuah teaser resmi yang ngeliatin berbagai karakter dari mainan yang bakalan muncul di filmnya, termasuk Forky, garpu mainan yang jadi karakter baru.

Kemudian, teaser kedua dirilis di hari berikutnya yang ngeliatin Buzz dan Woody ada di sebuah pasar malam, bareng dua karakter baru, Ducky dan Bunny. Nah, kemarin, Disney Pixar ngerilis lagi teaser dan poster terbaru buat film ini. Buat kalian yang kangen sama karakter Bo Peep, pacarnya Woody, dia tampil di teaser ini. Bo Peep tampil dengan busana yang beda banget. Gak ada lagi baju dress ngembang ala barat jaman dulu. Dia muncul dengan jumpsuit berwarna biru dan tongkat gembala yang jadi salah satu barang ikonik dia.

[fve]https://youtu.be/uhwOSx7p20c[/fve]

Dikutip dari SlashFilm, sutradara film Toy Story 4, Josh Cooley, bilang kalau hilangnya Bo di film Toy Story 3 kemarin ternyata dia mau nentuin nasibnya sendiri. “Ketika Woody melihat Andy tumbuh jadi dewasa, mereka (Woody dan Bo) tidak percaya kalau mereka bisa kembali bertemu.” Dan menurut Annie Potts, pengisi suara Bo, untuk versi modern ini bakalan beda banget. “karakter Bo yang baru ini modern, mandiri, mampu mengerjakan semuanya, dan percaya diri.

Di rumor bocoran plot buat film ini, disebutin kalau Woody bakalan ketemu lagi dengan pacar lamanya itu di sebuah tempat. Selain itu, Woody dan seluruh mainan juga bakalan nemuin petualangan baru dan bakalan pergi ke pasar malam. Woody sendiri mulai bertanya-tanya tentang menjadi seorang mainan. Nah, makanya Geeks, dia diajak ke sebuah petualangan baru buat ngasih tahu kalau dunia itu luas banget, apalagi buat mainan. Kalau gak ada halangan, film ini bakalan rilis 20 Juni nanti.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.