Kejadian di film Avengers : Infinity War memang tidak banyak membuang waktu alias langsung ke intinya. Namun, film ini melewatkan beberapa kejadian yang salah satunya adalah cerita bagaimana thanos menghancurkan Xandar. Mengambil cerita setelah kejadian di Thor : Ragnarok, film ketiga Avengers ini memperlihatkan Thanos dan Black Order setelah mereka berada di dalam kapal dan mengambil alih kapal yang membawa para survivor dari warga Asgard tersebut.

Seperti yang sudah diberitahukan, Thanos hanya menghabisi setengah dari populasi yang ada di kapal tersebut. Tapi, hal ini kemudian tidak pas keran Thanos pada kenyataannya menghancurkan kapal tersebut dengan Infinity  Stonesnya. Hal ini kemungkinan yang akan coba diceritakan dalam Avengers 4 nanti. Sebelum serangnnya ke kapal Asgardians, Thanos sudah mendapatkan satu batu Infinity Stones.

Namun, lagi-lagi para penonton tidak diperlihatkan bagaimana hal tersebut terjadi melainkan hanya diungkapkan dalam dialog antara Thor dan Guradians of the Galaxy, dimana Odinson mengatakan kepada misfits bahwa Xandar “dihancurkan” seminggu sebelumnya oleh Thanos dimana dia mendapatkan Power Stones dari Nova Corps.

Hal ini kemudian menimbulkan pertannyaan, bagaimana Thanos begitu mudah menghancurkan Xandar tanpa bantuan Power Stone dan mengapa the Guardians tidak menolong semenjak mereka semua menjawab panggilan sinyal bahaya? Skenario jawaban pertanyaan pertama mungkin ada di film GOTG. Dalam cerita tersebut,  tujuan dari Ronan the Accuser adalah untuk menyerang dan menghancurkan Xandar dan Nova Corps karena orang-orangnya, the Kree, sudah lama berperang dengan mereka.

Xandar tidak menghadirkan tentara mereka dalam GOTG 1. Mereka tidak punya kapal perang luar angkasa, pertahanan planet, atau apapun yang bisa mencegah serangan dari luar. Bagaimana mereka berperang dengan pasuka Kree tanpa mesin perang apapun? Pada akhirnya, semuanya tidak masalah karena Infinity War membuang semuanya. Kita semua hanya disajikan dengan sebuah dialog yang berisi semua usaha untuk mempertahankan planet Xandar tersebut ternyata sia-sia.

Sama seperti cerita di kapal perang Asgardians, cerita yang tidak ditampilkan di Infinity War tersebut sepertinya akan ditampilkan di film mendatang. Tapi berikut adalah gambaran dari kekuatan dari Nova Corps sebenarnya di dalam komik Marvel. Dalam film Nova, yang menurut presiden Marvel Studios akan segera dibuat, kita bisa melihat kesiapan dari planet Xandar dan mungkin saat itu mereka akan melawan.

Sebelum hal tersebut terjadi, Captain Marvel akan memperkenalkan versi muda dari Ronan the Accuser dan sekutunya, Korath, pada Maret 2019 mendatang, yang kemungkinan bisa kita bisa dapatkan informasi lebih lanjut dari karakternya untuk menambah sisi personal dan kompleksitas dari villains tersebut. Dalam komiknya, Ronan, contohnya, menjadi “sedikit” sosok pahlawan dan akan sangat luar biasa untuk melihatnya bertindak sangat gila dan menjadi seorang maniak.

Sama seperti kematian sebagian besar Avengers di Infinity War, kita harus bersiap untuk berbagai macam informasi yang akan hadir untuk film Avengers 4 dan film-film lain yang akan muncul yang mungkin bisa memainkan peran lain dari lini masa MCU dan menawarkan lebih banyak lagi konteks dan sudut pandang dari beberapa hal yang sudah kita lihat sebelumnya.  Xandar bisa saja dimunculkan kembali seperti yang ada di komiknya, Asgard bisa saja dibangun kembali seutuhnya, dan para villains bisa saja menjadi pahlawan selagi para pahlawan baru masih diperkenalkan dan para pahlawan lama mati karena dibunuh. Kita nantikan saja kelanjutan kisah di lini masa MCU ini ya Geeks!