Autobots adalah sebuah faksi di film/animasi Transformer yang selalu ada untuk menjaga kehidupan di bumi maupun di Cybertron dan menghadang rencana jahat dari Decepticons selama berjuta-juta tahun. Decepticons, sebuah faksi yang berisikan para villains di film bertema robot, Transformers, yang kalian tentunya sudah kalian kenal yang berisikan para robot-robot keren dan persenjataan mereka yang mampu menghancurkan siapapun di jagat raya dan juga Cybertronian.

Meskipun kebanyakan dari anggota Autobots merupakan mantan petugas kepolisian dan anggota pasukan keamanan dibandingkan dengan personil militer seperti Decepticons, Autobots memiliki beberapa pasukan robot terbaik yang ada di Cybertron. Siapa sajakah mereka? Simak ulasannya dibawah ya Geeks !


Bumblebee


Siapa yang tidak kenal dengan robot kuning yang ikonik ini. Bumblebee merupakan salah satu “anak buah” tertua dari Optimus Prime yang paling loyal terhadap Autobots.  Jauh sebelum perang melawan Decepticons yang menghancurkan Cybertron, Bumblebee bekerja sebagai seorang kurir sampai akhirnya dia harus terseret ke dalam sebuah konflik dimana dirinya ternyata harus mengirimkan paket yang berisi sebuah bom dari Decepticons.

Selain menjadi seorang kurir,  Bumblebee bahkan menjadi bagian dari dewan pengawas yang bertugas mengawasi Cybertron ketika perang selesai dan Autobots dan Decepticons sadar bahwa planet mereka bisa ditinggali untuk sekali lagi. Bumblebee merupakan satu dari skian banyak member di pasukan Autobots yang paling bisa dipercaya dan itulah alasan mengapa Bumblebee sering diangkat sebagai seorang pemimpin.

Namun, kebaikan dari Bumblebee kadang juga bisa menimbulkan konflik. Contohnya adalah ketika Optimus Prime harus dipenjara dan hanya Bumblebee yang bisa menggantikan posisinya. Tapi, dia pun menolak untuk memimpin Autobots. Hal ini kemudan membuat Autobots terbelah menjadi dua kubu, dengan berbagai alasan. Karena Bumblebee juga tidak terlalu kuat, dia bukan seseorang yang selalu bisa diandalkan saat bertempur.


Windblade


Dalam universe Transformers karakter Windblade merupakan salah satu karakter terbaru. Karakter Windblade secara teknis sebenarnya bukan bagian dari Auobots. Karena, Windblade bukan berasal dari Cybertron, melainkan dari planet Caminus. Yaitu salah satu dari sekian banyak planet yang pernah dikolonisasi oleh Cybertron pada masa perang saudara kedua di Cybertron. Di Caminus, para Transformer merasa aman dan nyaman.

Ketika para penduduk Caminus diminta untuk kembali ke Cybertron dengan tujuan untuk menghubungkan kembali semuanya dengan dunia mereka, salah satu delegasi dari warga Caminus yang dikirim ke Cybertron adalah Windblade. Di Cybertron, Windblade bekerja sebagai juru bicara kota. Dia mampu untuk berbicara dengan Metroplex, seorang Transformer yang berukuran sebesar kota besar tempat dimana orang-orang Cybertrons tinggal. Bisa dibilang Windblade merupakan satu dari sedikit robot yang memiliki kekuasaan di Cybertron.


Blurr


Blurr bisa dibilang merupakan the Flashnya Transformers. Dia merupakan robot tercepat di Autobots. Tidak heran memang karena, sebelum perang saudara terjadi di Cybertron, Blurr merupakan seorang pembalap yang terkenal. Karena kemampuannya itu, Blurr dilirik oleh dua kubu baik itu Decepticons maupun Autobots. Samapai pada suatu ketika dimana dia harus kehilangan dua temannya karena peperangan tersebut.

Akhirnya dia bergabung ke Autobot dan Blurr mengisi berbagai peran di Autobots. Termasuk pernah bekerja dengan the Wreckers, salah satu subdivisi yang paling berbahaya yang dimiliki oleh Autobots. Tentu saja kecepatan adalah senjata utama Blurr. Akhirnya Blurr pun pensiun dan menjadi seorang bartender.


Perceptor


Perceptor berbeda dengan robot-robot lain. Dia memang sudah lama menjadi bagian dari anggota Autobots sebelum perang sipil pecah, di bawah kepemimpinan Sentinel Prime. Ketika perang berlangsung, dia berperan sebagai seorang ilmuwan dan bekerja sama dengan Jetfire dalam menemukan Energon. Namun, dia juga pernah bertempur bersama dengan Ultra Magnus dan Springer dari divisi the Wrecker.

Dia pernah hampir tewas ketika akan menyelamatkan para Wreckers yang ditahan bersama dengan Kup. Ketika lukanya pulih, Perceptor kemudian menambahkan beberapa hal ke tubuhnya seperti lapisan tebal yang lebih kuat di dadanya dan sebuah kacamata target yang selalu dia pakai. Setelah kejadian tersebut, dirinya berubah dari seorang ilmuwan menjadi seorang sniper.


Kup


Kup merupakan salah satu dari Autobots tertua dan salah satu yang terkuat. Kup sangat beruntung karena kemampuannya yang dapat dengan mudah untuk melakukan peningkatan dari segi parts untuk tubuhnya. Karena kemampuannya tersebut, dia sudah menglami ribuan tahun masa peperangan di masa lalu. Pernah ikut bertempur dalam perang saudara sebenarnya di Cybertron, Kup merupakan salah satu dari sedikit Autobots yang sudah pernah melihat kedamaian di Cybertron.

Ketika Cybertron dalam masa keemasan, Kup pernah menjadi seorang tentara di Primal Vanguard, sebuah pasukan penjaga perdamaian yang bertugas untuk menyelasaikan masalah di galaksi. Tidak lama setelah itu, Kup kemudian pensiun dan menlatih para Cybertron muda, mengajarkan kepada mereka yang diperkirakan akan menjadi petinggi di pasukan Autobots. Dia pernah melatih Prowl, Springer, bahkan Optimus Prime.

Dia pernah selamat dalam sebuah kecalakan kapal di sebuah planet dan kemudian berubah menjadi gila akibat dari radiasinya. Dia juga pernah selamat saat menjadi bagian dari the Wreckers. Dia juga pernah selamat di bumi, ketika kemudian dia berubah menjadi zombie, melihat Decepticons memenangkan peperangan, dan bahkan dipaksa untuk bekerja bersama dengan para manusia.


Ironhide


Ironhide merupakan bagian dari para pasukan awal Optimus Prime. Ironhide memulai karirinya sebagai anggota dari pasukan milisi sipil Cybertron sampai dia akhirnya bergabung dengan pasukan keamanan. Ironhide juga merupakan salah satu dari sekian robot pertama yang melakukan perlawanan terhadap Decepticon sebelum berubah menjadi perang saudara.

Dari semua pasukan awal Optimus Prime, Ironhide adalah salah satu robot yang paling banyak dipersenjatai untuk melawan Decepticons. Dia pernah bertempur besama Optimus Prime saat melawan raksasa Trypticon, dan dia pun mengajari Optimus bagaimana menjadi seorang pejuang seperti Kup yang mengajarinya sebagai seorang pemimpin. Dia pernah hampir terbunuh saat melindungi Optimus.


Jetfire


Jetfire pernah hampir bergabung bersama Decepticons. Dalam G1 Cartoons, dia terbangun setelah perang dimulai dan bergabung dengan temannya yaitu Starscream. Dalam IDW Comics, dia ingin menjadi seorang ilmuan. Namun, karena kemampuan terbangnya pemerintah Cybertron lebih menggunakan Jetfire sebagai sebuah alat pertahanan atau transportasi. Dia sempat melawan Optimus Prime karena dia percaya bahwa warga Cybertron berhak untuk menentukan keinginannya sendiri sebelum akhirnya dia menyadari dari perilaku Decepticons.

Karena kepintaranya, Jetfire ikut membantu melumpuhkan Thunderwing setelah Bludgeon menghidupkan kembali makhluk tersebut. Jetfire juga pernah menjadi seorang pemimpin Autobots karena kepercayaan yang ditunjukan kepada Optimus Prime.


Rodimus Prime


Mungkin dialah satu-satunya robot yang paling idealis. Saat perang besar antara Autobots dan Decepticons berlangsung, dirinya tidak berpihak kepada siapapun. Dia menghidari kedua kubu dan menghabiskan waktunya sebagai bagian dari faksi ketiga sampai akhirnya dia diyakinkan oleh Optimus untuk melawan Zeta Prime.

Saat Matrix of Leadership dicuri oleh Decepticons, Hot Rodlah orang yang diberi tugas untuk merebutnya kembali samapai akhirnya bisa kembali ke tangan Optiumus Prime. Meskipun misinya tidak berjalan terlalu sempurna, Optimus tetap memberikan hormat kepada Rodimus dengan mengubah namanya dari Hot Rod menjadi Rodimus.


Drift


Drift merupakan seorang robot bekas anggota dari Decepticons.  Dia memiliki pangkat tertinggi di pasukan Megatron. Saat dia masih bergabung ke Decepticons, dia menggunakan nama Deadlock. Deadlock bergabung ke faksi Decepticon dikarenakan ada sebuah kecelakaan yang berhubungan dengan peraturan hukum Autobot yang menyebabkan temannya, Gasket, dibunuh.

Namun, setelah menghabiskan banyak waktu dengan waraga Cybertron netral yang diesbut Circle of Light, Drift kemudian menyadari bahwa dirinya sudah menggiring idealisme pasukannya sangat jauh. Dia kemudian menghabiskan banyak waktu berlatih dengan Circle of Light, belajar bagaiamana  untuk bisa bertarung dengan jarak dekat dan belajar menggunakan pedang. Dia kemudian bergabung bersama Autobots meskipun para Autobots lain merasakan  tidak percaya dengan Drift yang tiba-tiba berubah.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2