Tri-Beam


Tri-Beam adalah sebuah bentuk modifikasi dari Unibeam yang langsung tersambung dengan Arc Reactor. Sistem ini pertama kali dikembangkan oleh Tony untuk Mark VI armornya yang pertama kali diperlihatkan di Iron Man #218, yang dirulis oleh David Michelinie dan Bob Layton yang juga menggambar komiknya pada 1987 silam. Tri-Beam pada awalnya diadaptasi untuk keperluan di bawah air meskipun sistem ini akan menguras habis energi dari armornya secara cepat.


Smart Missiles


Selama bertahun-tahun, Tony sudah membangun armornya dengan berbagai peluncur roket untuk berbagai tipe misil. Dia mampu memeasang sebuah peluncur roket di Mark I miliknya tapi, kemudian Tony mengembangkan sistem yang lebih kecil smart missiles (misil pintar) yang mampu memberikan “pukulan” serius kepada targetnya dalam bentuk kecil.

Misil pintar om digunakan oleh Tony di armor Iron Man Mark II dan diatasnya. Itulah alasan mengarap Iron Man mampu meledakan sebuah tank dengan roket kecil miliknya. Karena, roket tersebut mampu mencari titik lemah dari kendaraan tersebut dan meledakannya. Roket-roket tersebut bisa memberikan kerusakan besar dengan ukuran kecil.


Pentabeam


Dengan seluruh senjata beam yang dimiliki oleh Tony, mungkin banyak yang berpikir bahwa dia sudah puas dengan semua itu. Tapi, pada kenyataannya Tony terus membuat sesuatu yang baru. Pentabeam bukan sebuah beam biasa yang terbuat dari lima elemen tapi, juga merupakan sebuah sistem persenjataan yang menggabungkan sebuah proyektor gelombang pendek.

Proyektor khusus tersebut bisa menciptakan sebuah sinar yang mengandung puluhan mega-joule elektorn bersama dengan energi, neutron, dan proton ke target yang diarahkan. Sinar tersebut menghasilka sebuah ledakan yang dahsyat. Sejauh ini Pentabeam merupakan sinar yang paling kuat dibandingkan dengan Tri-Beam dan Multi-Beam. Namun, tentunya kekuatan yang besar ini memerlukan energi yang besar juga yang dikeluarkan.


Omnibeam


Senjata Omnibeam merupakan senjata sinar atau beam yang paling kuat yang dimiliki oleh Iron Man. Omnibeam membuat sinar lainnya terlihat seperti sebuah sinar yang tidak memiliki kekuatan apa-apa. Omnibeam bisa membuat sebuah cahaya yang mampu dipanaskan sampai 14.000 derajat Celsius, yang mana lebih panas dari kronosfer matahari.

Tony bisa menggunakan alat ini untuk membutakan musuhnya dan melumpuhkan mereka. Selain bisa membutakan musuhnya, Omnibeam juga bisa menghasilkan sebuah serangan ultrasonik yang bisa melemahkan manusia super seperti Hulk.


Proton Canon


Ketika Iron Man membutuhkan sebuah persenjataan yang mampu memberikan serangan yang lebih “menggigit,” dia bisa mengeluarkan meriam proton miliknya. Di permainan video Marvel vs. Capcom, meriam proton adalah salah satu Hyper Combo milik Iron Man dan War Machine dan juga merupakan senjata yang bisa tiba-tiba muncul dan menghasilkan sebuah dampak yang luar biasa kepada musuhnya.

Senjata ini mungkin sering digunakan sebagai salah satu senjata pamungkas di dalam gimnya, tapi rumor menyebutkan kalau meriam proton ini akan muncul di film Avengers: Endgame nanti. Hal tersebut dibuktikan dengan sebuah foto bocoran yang sempat muncul beberapa waktu yang lalu.

1
2
3
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.