Sekuel untuk film Aquaman memang masih belum mendapatkan konfirmasi dari pihak resminya. Namun, rumor menyebutkan bahwa sekuel Aquaman sedang dalam pengembangan. Dengan kesuksesan yang diraih, baik dari segi pendapatan maupun dari segi kritik, rasanya hal tersebut sangat memungkinkan. Aquaman menjadi film “penyelamat” bagi DCEU setelah mereka hancur lebur di film Justice League.

Dalam sebuah wawancara dengan Collider, pemeran Arthur Curry, Jason Momoa, ditanyai apakah ada pahlawan DC lainnya yang bisa saja muncul di film sekuel Aquaman nanti. Momoa pun dengan cepat menjawab bahwa dia ingin The Flash dan Wonder Woman untuk muncul di film kedua nanti. Dia beralasan bahwa dia suka dengan karakternya dan dia juga sudah dekat dengan Ezra Miller.

BACA JUGA: Semua Karakter Batman di Arrowverse

aku pikir Wonder Woman akan sangat keren juga. Flash dan Wonder Woman akana menjadi dua pilihanku. Aku tidak mau memilih satu, jadi aku memilih dua.

Namun, meskipun Momoa sangat senang jika memang bisa menghadirkan karakter yang diperankan oleh Gal Gadot dan Ezra Miller tersebut, Momoa tidak punya kendali atas hal tersebut. Semuanya dikembalikan kepada DC Films. Juga, hal tersebut masih hanya sebatas keinginan. Berbeda dengan Ben Affleck, Jason Momoa sedari awal memang seorang aktor di DCEU. Tapi, dengan kesuksesan film pertamanya ini, ada kemungkinan Momoa diberi keleluasaan dari segi kreativitas.

Tentunya semua ini baru sekedar Spekulasi, tapi tentunya bukan hal yang tidak mungkin bagi Momoa untuk bisa mendapatkan apa yang dia inginkan untuk menampilkan Wonder Woman dan The Flash dalam film sekuel Aquaman.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.