Umumnya yang namanya benda-benda mati seperti kotak, cincin atau tombak, hanyalah sekedar benda mati biasa saja. Namun tidaklah demikian ketika benda-benda ini ditampilkan di dalam komik superhero terutama, DC Comics.

Di dalam universe  Batman dan Superman tersebut, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, benda-benda ini justru ditampilkan memiliki kekuatan sakti nan mandraguna yang ironisnya, tak jarang mencelakakan orang banyak.

Dan dari seluruh benda-benda berkekuatan super tersebut, berikut adalah 5 yang paling sakti diantaranya.

 


1. Miracle Machine


Pertama kali ditampilkan di Adventure Comics #367 (1968), Miracle Machine adalah mesin yang mampu membuat apa yang kita pikirkan di dalam kepala menjadi kenyataan.

Mesin ini diciptakan oleh ras alien Controllers yang kemudian diberikan ke kelompok Legion of Super-heroes menjelang akhir abad 30 sebagai tanda terima kasih karena mereka telah berhasil mengalahkan villain, Controller.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, kekuatan yang dimiliki benda ini sangatlah berbahaya. Karena semua yang kita pikirkan bisa menjadi kenyataan. Kita memikirkan akan mati, maka kitapun langsung tewas sungguhan juga.

Nah melihat betapa bahaya dan mengerikannya tersebut, alhasil Legion pun memutuskan untuk menyimpannya di lemari penyimpanan mereka. Namun ironisnya hal tersebut tak berlangsung lama, karena faktanya mesin ini kerap ditampilkan lagi di beberapa storyline komik yang salah satunya Final Crisis #6 (2009).

 


2. White Lantern Ring


Diperkenalkan perdana di Blackest Night Vol.1 #7 (2010), cincin kekuatan White Lanten jauh lebih kuat dan berbahaya dari cincin milik Green Lantern atau Lantern-lantern lainnya.

Cincin ini bisa mengendalikan mereka-mereka yang masih hidup dan, membangkitkan mereka-mereka yang telah tiada. Selain itu, kalau diinginkan cincin ini juga mampu mengatur ulang seluruh kekuatan cincin Lantern-Lantern lainnya.

Oh ya, di komiknya, cincin inilah yang bertanggung jawab dalam mengalahkan seluruh pasukan Black Lantern. Pokoknya dahsyat banget kekuatan cincinnya Geeks.

 


3. Mother Box


Mungkin banyak dari kita yang telah mengetahui benda ini dari film Justice League (2017). Namun apakah kita benar-benar mengetahui asal usul orisinilnya?

Oke, Mother Box pada dasarnya adalah sebuah komputer super yang bisa dijinjing kemana-mana (portable). Benda ini tidak seperti benda-benda yang ada di daftar ini, adalah benda hidup.

Yap. Komputer super ini adalah mahluk hidup yang bisa berpikir dan memiliki keinginan sendiri dan lebih jauhnya, benda ini memiliki hubungan yang sangat dekat dengan pemiliknya. Untuk berkomunikasi dengan pemiliknya biasanya kotak ini akan membunyikan bunyi “ping” atau bertelepati.

Kotak ini memiliki segala macam kekuatan seperti: Teleportasi, manipulasi energi, transfer energi, menyembuhkan luka-luka dalam sekejap, menyediakan informasi dalam sekejap, dll. Intinya, Mother Box bagaikan Smart Phone yang kita miliki saat ini. Pantas saja villain DC top Steppenwolf dan keponakannya, Darkseid sangat mengincar kotak-kotak ini.

 


4. Spear of Destiny


Sama hal-nya seperti Mother Box, mungkin beberapa Geeks sudah mengetahui benda ini melalui media penceritaan atau spesifiknya, musim kedua seri Legends of Tomorrow. Di komiknya, tombak ini pertama kali digunakan oleh pemimpin NAZI, Adolf Hitler di perang dunia kedua.

Hitler menggunakan tombak ini untuk menghilangkan seluruh kekuatan super yang dimiliki sang superhero atau individu-individu berkekuatan super lainnya dan terkadang digunakannya untuk mengendalikan pikiran mereka.

Tak heran ketika Hitler menggunakannya seluruh superhero yang tidak memiliki kekuatan super seperti Wildcat dan Mr. Terrific, agak kelimpungan sendiri menghadapi seluruh musuh yang ada.

 


5. Zodiac Crystals


Zodiac Crystals adalah kristal yang bergambar / berbentuk 12 tanda lahir zodiak yang diciptakan oleh Calcuha dan Majistra dari Atlantis.

Keduabelas kristal ini mampu menampilkan kekuatan sihir nan mistis dan mampu membelah bumi (Geomancy). Di komik Aquaman Vol.2 #1 (1986), kristal ini dipegang oleh adik tiri Arthur Curry aka Aquaman, Orm aka Ocean Master.

Melihat betapa melekatnya benda ini dengan Alantis, semoga saja Zodiac Crystals ditampilkan di film DCEU Aquaman mendatang.

 

Nah Geeks. Itulah tadi kelima benda sakti yang ada di dalam universe DC. Dari kelima benda sakti ini, yang manakah yang merupakan favorit kalian?