Berbagai proyek live-action remake milik Disney saat ini sedang memasuki masa produksi, salah satunya adalah Lion King. Dengan jadwal perilisan yang akan dilakukan pada Juli 2019, sepertinya tidak lama lagi kita akan disuguhkan dengan trailer resmi pertama dari film ini. Setelah sukses dengan film The Jungle Book, Jon Favreu akan kembali menyutradarai film live-action Disney dengan menjadi sutradara film Lion King.

Diperkirakan trailer Lion King akan segera ditayangkan, jika tidak pada Thanksgiving sekarang maka, kemungkinannya adalah sebelum tahun ini berakhir. Disney memiliki Mary Poppin Returns yang akan tayang di bioskop pada bulan depan dan bukan tidak mungkin, trailer-nya akan dirilis bersamaan dengan film tersebut. Namun, Disney sepertinya mengamankan waktu tersebut untuk kemungkinan trailer Avengers 4.

Jadi, ada kemungkinan bahwa dalam beberapa hari kedepan kita sudah bisa melihat trailer resmi pertama Lion King. Hal ini demi meningkatkan awareness dalam libur akhir pekan yang cukup panjang. Baru kemudian bergabung dengan berbagai film yang akan dirilis pada Desember mendatang. Yang paling baru, Disney baru saja merilis trailer kedua untuk Dumbo dan juga sempat merilis teaser untuk film Aladdin.

Dumbo mendapatkan trailer pertamanya pada pertengahan Juni, kurang lebih sembilan bulan jarak sebelum film tersebut dirilis pada Maret mendatang. Teaser Aladdin sendiri dirilis pada Oktober kemarin yang memberikan jarak sekitar tujuh bulan dari jadwal perilisannya pada 2019 mendatang. Lion King sendiri berada di jalur yang sama dengan kedua film tersebut, sekitar delapan bulan, sebelum film ini rilis.

 

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.