Tak terasa hingga tulisan ini diturunkan, musim kelima dari seri CW-DC hit The Flash, sudah tayang sebanyak hampir 4 episode. Nah, bagi Geeks yang mungkin hingga detik ini belum menyaksikan atau membutuhkan sedikit refresher dengan status / kondisi dari masing-masing karakter yang ditampilkan di Season 5, berikut adalah Guide lengkapnya.

MILD SPOILER ALERT !!!


Barry Allen aka The Flash


Setelah sukses mengalahkan Clifford DeVoe aka The Thinker (Neil Sandilands) di musim sebelumnya, Barry kini tidak hanya harus menghadapi musuh besar selanjutnya, Cicada (Chris Klein), namun ia di saat yang sama juga harus menghadapi fakta bahwa secara teknis, ia adalah seorang ayah dari putri kandungnya yang datang dari masa depan, Nora West-Allen aka XS (Jessica Parker Kennedy).

Dan bisa dikatakan, sejauh ini perjuangan Barry untuk menyeimbangkan semuanya lumayan ribet. Pasalnya, Cicada bisa dikatakan adalah sosok villain yang lumayan susah untuk dilacak keberadaannya dan Nora dikarenakan masih sangat muda dan labil, kerap melakukan kesalahan-kesalahan tipikal gadis remaja yang tentunya membuat Barry pusing sendiri.

Untunglah terlepas keribetan yang dihadapi, Barry dengan dibantu oleh Iris (Candice Patton) dan tim Flash lainnya, perlahan tapi pasti sejauh ini, mampu menghadapi cobaan-cobaan yang menghampiri tersebut.


Iris West


Bisa dikatakan Season 5 bukanlah musim keberuntungan bagi istry Barry sekaligus putri dari Joe West (Jesse L. Martin) ini. Memang, sejauh ini ia terus mendampingi dan memberikan berbagai masukan bijak ke suami tercinta untuk menghadapi berbagai problematika yang dihadapinya.

Namun di saat yang sama, ironisnya ia kurang begitu disukai oleh si putri masa depannya. Iris tentunya lumayan terpukul ketika melihat fakta bahwa Nora lebih ingin dekat dengan Barry ketimbang dirinya.

Tapi kerennya, Iris semenjak hari pertama hingga mengetahui alasan sesungguhnya mengapa Nora agak malas untuk dekat dengannya, berusaha untuk menjadi sosok yang sangat tegar. Dan sejauh ini, bisa dikatakan Iris cukup hebat melakukannya.


Nora West-Allen aka XS


Semenjak memberikan pengakuan super mengejutkan ke seluruh tim Flash dan audiens bahwa ia adalah putri Barry dari masa depan, Nora menjadi salah satu karakter yang sangat menarik untuk diikuti pertumbuhan karakternya dari episode demi episode.

Ya memang. Sekali lagi The Flash Season 5 baru sampai 3-4 episode. Namun cara tim kreatif The Flash dalam menangani penulisan karakter ini, patut diacungi jempol. Setiap episode, sosoknya ditampilkan sebagai sosok yang keras kepala, ceroboh yang akhirnya merugikan misi. Tapi pada akhirnya, dengan guidance dari Barry, ia secara perlahan memperbaiki kesalahan yang ia buat.

Dan seperti yang ditampilkan di episode 3 “The Death of Vibe” yang baru-baru ini ditayangkan, Nora secara perlahan sudah mulai mencoba untuk memaafkan dirinya sendiri yang seperti kita tahu, kerap merasa bahwa ia adalah penyebab utama dari rusaknya seluruh tatanan timeline yang ada di musim ini.

Selain itu, faktor lain yang membuat Nora menjadi karakter yang sangat menarik tentunya adalah alasan utama mengapa ia bisa sampai “terjebak” di timeline sekarang dan mengapa ia kurang dekat dengan Iris.

Semoga saja tim kreatif akan terus mempertahankan seluruh treatment karakter tersebut  hingga akhir episode musimnya mendatang. Pasalnya sekali lagi, Nora adalah salah satu karakter yang memiliki backstory paling intriguing di musim 5 ini.


Cisco Ramon aka Vibe


Pasca putus dari Gypsy (Cindy Reynolds) di musim sebelumnya, bisa dikatakan hingga tulisan ini diturunkan, si geeky penembus portal favorit kita ini, masih terus mencoba untuk menghilangkan rasa “baper” yang lumayang mengganggu kinerjanya dengan tim Flash.

Walau di awal-awal episode ia telah dibantu oleh Caitlin (Danielle Panabaker) dan Ralph (Hartley Sawyer) untuk melupakan mantan kekasih, namun seperti kita tahu, kekuatan “baper” masih jauh lebih kuat dibandingkan kekuatan tembus portalnya.

Namun, walaupun masih belum 100% “sembuh” dari patah hatinya, Cisco tetap terus berusaha untuk mengerjakan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Lumayan menarik untuk dilihat sampai kapankah Cisco akan terus-terusan galau seperti ini. Semoga saja dia bisa segera move-on.


Caitlin Snow aka Killer Frost


Sejauh 4 episode ini, Snow masihlah berurusan dengan misteri kematian sang ayah tercinta, Thomas Snow (Kyle Secor) yang seperti diungkapkan oleh Ralph di episode “Blocked”, kemungkinan besar masih hidup.

Dan di episode “The Death of Vibe” yang ditayangkan 23 Oktober 2018 lalu, setelah mengumpulkan bukti dan memecahkan rentetan kode tabel periodik misterius, semakin dapat dipastikan kalau Thomas memanglah masih hidup.

Bisa kami katakan secara jujur, plot masalah Caitlin ini, jauh lebih baik penulisannya ketimbang plot dinamika antara Barry dan Nora maupun plot motif latar Cicada sebagai villain musim ini. Semoga saja build-up problematika / konflik Caitlin ini, nantinya akan terbyarakan dengan sempurna (tidak mengecewakan).


Ralph Dibny aka Elongated Man


Setelah sukses dibebaskan dan membantu Barry mengalahkan The Thinker, Ralph kini terlihat semakin dewasa dan semakin ingin membantu tim Flash. Namun, bukan hanya ingin membantu dalam menumpas meta human saja.

Seperti yang diperlihatkan sejauh ini, ia tanpa diminta, sangat ikhlas untuk membantu Caitlin dalam menyelidiki misteri kematian ayahnya. Mari kita berharap saja semoga keikhlasannya tersbeut nantinya terbayarkan dan setelah itu maybe akhirnya bertemu dengan calon istrinya Sue Dibny?


Harrison “Sherloque” Wells


Sperti yang kita tahu, karakter pembantu tim Flash yang super vital yang diperanka oleh Tom Cavanagh ini, di setiap musimnya selalu tampil dalam karakter yang berbeda-beda (baca: berasal dari earth berbeda).

Dan untuk di season 5 ini, karakter Wells yang ditampilkan adalah Sherloque Wells. Sesuai dengan namanya, sosok Wells musim ini benar-benar terinspirasi dari sosok detektif fiktif top, Sherlock Holmes.

Sherloque memulai debutnya di episode “The Death of Vibe” dan bisa dikatakan di kemunculan perdananya, karakter ini sukses mencuri perhatian habis-habisan. Pasalnya, di awla kita menganggap bahwa ia adalah sosok detektif kacangan. Namun seiring berjalannya episode, terungkap kalau ia adalah sosok detektif yang sangat mumpuni.

Namun, apabila bukti atau variabel penyelidikan yang ada tidak komplit atau ada sedikit perubahan yang tidak ia lakukan, maka sangatlah dimengerti apabila kemudian penyelidikan yang dilakukannya menemui kekeliruan yang sangat fatal.

Dengan kemumpunian akting Cavanagh yang seperti kita tahu sangat bisa memerankan jenis karakter Wells manapun dan latar karakternya yang cukup menarik, tak heran apabila kami yakin sekali kalau Sherloque akan menjadi sosok karakter favorit di musim ini.


Joe West


Joe West di musim kelima ini bisa dikatakan cukup keren penulisan karakternya. Pasalnya, ia memiliki banyak hal yang harus ia hadapi dan tangani. Selain harus tetap menjalani rutinitas hariannya sebagai detektif polisi CCPD, Joe juga harus mengurus istri barunya, Cecile Horton (Danielle Nicolet) dan putri tercintanya yang masih balita, Jenna.

Dan diantara keduanya, ia juga tetap memberikan nasihat-nasihat bijak kepada Iris dan Barry dalam menghadapi kedatangan Nora.


Cecile Horton


Tidak terlalu banyak perubahan signifikan yang ditampilkan Cecile di musim 5 ini. Ia masih terus berusaha beradaptasi dengan kekuatan membaca pikirannya dan mengurus Joe dan buah hati mereka Jenna.

Sebenarnya kalau dipikir, agak disayangkan memang. Pasalnya seperti kita tahu, di musim 4, ia menjadi figur terpenting dalam sidang Barry VS The Thinker. Marilah kita berharap saja semoga di episode-episode berikutnya, karakternya akan memiliki peranan yang lebih signifikan lagi.


Kid Flash / Wally West


Semenjak musim 4, Wally West (Keiynan Lonsdale) sudah jarang tampil ini dikarenakan sang aktor telah memutuskan untuk mencoba peluang lainnya sebagai seorang aktor. Namun walau demikian, Lonsdale memastikan ia akan kembali di beberapa episode di musim 5 ini.

Setelah tampil di episode perdana dan membantu Barry & Nora mengalahkan Gridlock, ia dikisahkan akan mencoba untuk mencari jati dirinya lagi dan bahkan, tak menutup kemungkinan untuk bergabung kembali bersama seluruh Legends.

Ya kita lihat saja lagi episode-episode ke depannya Geeks. Semoga saja ia memang akan balik lagi.


Cicada


Sebenarnya kalau dibandingkan dengan keempat musuh yang dihadapi Flash terdahulu, menurut kami pribadi Cicada (Chris Klein) bukanlah sosok yang super membahayakan. Tapi memang kami akui gadget berbentuk halilintar yang mampu menyerpa kekuatan Barry cs, sangatlah berbahaya.

Bayangkan saja. Ketika sedang ingin menghajar dirinya, tiba-tiba kita alngsung powerless tak berdaya sama sekali. Repot dan ngeri banget bukan? Namun di tengah kengerian tersebut, seperti yang ditampilkan di episode “The Death of Vibe” minggu ini, terungkap bahwa ia memiliki putri kandung yang sedang koma.

Melihat fakta tersebut, tak heran apabila kitapun menjadi lumayan bersimpati dan sangat mengerti mengapa ia melakukan tindak kejahatan yang dilakukannya. Semoga saja aspek ini semakin dikedepankan di episode-episode mendatang dan juga, semoga karakter ini seperti yang telah diprediksi fans memiliki keterkaitan dengan kehadiran Nora saat ini.

Karena kalau tidak mengedepankan aspek tersebut, sosok villain ini akan terlihat membosankan dan percuma saja.

Dan berikut adalah beberapa karakter selanutnya yang hingga tulisan  ini diturunkan belum ditampilkan namun, dipastikan akan tampil memeriahkan musim 5 ini


Peter Merekel aka Rag Doll


Dikabarkan villain ini akan tampil di episode 5. Namun, kita lihat saja lagi perkembangan selanjutnya. Bagi Geeks yang kurang familiar, Rag Doll awalnya adalah seorang kontorsionis yang memiliki triple joints (tiga persendian tersambung) yang membuatt dirinya mampu mlengkung-lengkungkan ukuran badannya.

Sangat disayangkan karirnya sebagai kontorsionis di sirkus hancur total. Alhasil, iapun memutuskan untuk menjadi pencuri. Gokilnya, yang ia curi bukanlah mobil atau perhiasan. Melainkan, adalah toko mainan. Dan dalam melakukan aksinya Peter menyamarkan tampilan dan fisiknya layaknya boneka potongan kain (Rag Doll).

Selain itu, apabila versi serinya ini benar-benar mengikuti versi di komiknya, maka dapat dipastikan versi ini nantinya juga akan ditampilkan sebagai pemimpin sekte (cult) yang isinya adalah para pembunuh kejam.

Untuk mengetahui lebih pastinya, ya kita tunggu saja hingga episode bertajuk All Doll’d Up ditayangnkan 13 November 2018 mendatang. Satu hal yang pasti, sosoknya akan diperankan oleh kontorsionis yang juga merupakan salah satu finalis America’s Got Talent tahun 2018 ini, Troy James.

Bagi Geeks yang mungkin belum mengetahui kemampuan kontorsionis Troy yang mumpuni, silahkan kalian saksikan sendiri di cuplikan video berikut ini.

 


Spencer Young aka Spin


Diperankan oleh Kiana Madeira (Dark Matter, Wynonna Earp), Spin direncanakan debut di episode 5, “All Doll’d Up” 13 November 2018. Tidak seperti di komiknya yang mana karakter ini adalah seorang pria jurnalis bernama Mr. Auerbach, Spin versi Arrowverse adalah seorang social media influencer wanita bernama Spencer Young.

Berdasarkan dari sinopsis kisah yang telah dirilis, Spencer nantinya di seri ini adalah sosok yang sangat bertekad untuk makin mentenarkan nama dan kehadirannya di rana media sosial setelah dirinya, mengetahui terkait keberadaan superhero baru di Central City (XS ?).

Menurut kabar, Spin telah ditetapkan sebagai recurring role di musim 5 ini. Ini artinya, tim Flash bakalan semakin repot saja dalam menjaga ketentraman Central City ke depannya.


Thomas Snow


And last but not least, dikarenakan di musim ini salah satu plot kisahnya adalah mengenai investigasi Caitlin terhadap misteri kematian ayah tercinta, maka sudah pasti sang ayah, Thomas Snow, akan ditampilkan juga sosoknya.

Thomas akan diperankan oleh Kyle Secor (City Slickers, Veronica Mars). Sangat menarik untuk ditunggu apakah sosoknya akan ditampilkan sebagai karakter masa lampau Caitlin atau justru jangan-jangan, ditampilkan juga di masa sekarang alias selama ini, dirinya memanglah belum meninggal seperti yang kita kira selama ini.

Nah Geeks, itulah tadi sekiranya guide lengkap keadaan seluruh karakter dari seri The Flash di musim 5 ini. Sekarang, bagaimana pendapat kalian dengan seluruh update ini?