Satu-satunya film DC di tahun 2018 yaitu Aquaman akan segera tayang di layar lebar dalam dua bulan kedepan. Semakin mendekati waktu perilisan, semakin gencar juga marketing film tersebut. Di acara New York Comic Con kemarin, kita sudah disuguhkan dengan trailer “panjang” dari film Aquaman. Itu merupakan trailer resmi kedua setalah yang pertama dirilis pada SDCC kemarin.

Warner Bros. merilis sebuah TV spot terbaru untuk film ini. Dalam TV Spot pertama Aquaman ini, sudah jelas pihak studio ingin melanjutkan usaha untuk memperlihatkan sisi humor dari film ini. contohnya adalah ketika Arthur memberitahu kepada bartender bar kalau dia merupakan manusia ikan. Level humor ini benar-benar diluar kebiasaan dari DC dan juga diluar “stigma” para fans kalau film-film DCEU terlalu gelap dibanding yang lain.

[fve]https://youtu.be/RxF9XA9vmPE[/fve]

Seperti yang sudah diketahui, film ini akan mengikuti kisah Arthur Curry yang memulai dari awal untuk menjadi raja Atlantis. Tapi, sebelumnya dia harus menyingkirkan dulu raja Orm yang merupakan saudaranya tersebut. selain menjadi penguasa Atlantis, Arthur juga mencegah peperangan antara warga Atlantis dan manusia di daratan.

TV spot terbaru ini pastinya merupakan langkah pertama yang akan dilakukan untuk mempromosikan film ini. Mengingat James Wan sudah membatah rumor kalau dirinya tidak memotong film ini sepanjang 20 menit, kedepannya kemungkinan kita akan melihat berbagai promo lainnya yang mudah-mudahan tidak terlalu banyak memberikan spoiler dari segi plot cerita.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.