Kurang dari sebulan lagi, film Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald akan tayang di bioskop. Salah satu pemeran di film ini adalah Johnny Depp yang berperan sebagai Gellert Grindewald. Kebanyakan dari para fans meyakini bahwa Grindewald tidak akan mati di film ini. Dia masih akan terus muncul setidaknya sampai film ketiganya.

Keyakinan para fans tersebut akhirnya terbukti saat Depp mengkonfirmasi bahwa dirinya memang masih akan muncul sampai film ketiganya nanti. Dalam sebuah wawancara dengan Collider, Depp mengungkapkan bagaimana dia snagat menyukai untuk bekerja di dua film Fantastic Beast dan dia juga mengungkapkan kegembirannya untuk film ketiga yang kemungkinan akan mulai shooting pada musim panas 2019 mendatang.

Aku menyukainya karena disana benar-benar merupakan sebuah tempat dimana kau bisa terbang dan mencoba berbagai hal dan melakukan pendekatan sebuah karakter dengan lebih banyakbisa dibilang fasis, ya dia merupakan seorang fasis, dia salahs atunya, tapi untuk memainkan perannya sebagai seorang yang sensitif manipulatif dan seorang penyihir yang sangat kuat. Kemungkinan di dunia tersebut sangatlah lebar, jadi kau bisa mencoba apapun. Jadi ini merupakan sebuah bahan bakar dan aku benar-benar menantikan film selanjutnya, yang aku pikir kami akan mulai di pertengahan tahun.

Buat para pecinta buku tentang Harry Potter, kabar tentang Depp yang akan kembali di film selanjutnya tentu bukanlah sebuah kabar yang terlalu mengejutkan. Grindewald memiliki peran besar dalam The Deathly Hallows. Bahkan, Grindewald tua muncul sekilas dalam film Harry Potter and the Deathly Hallows, membuktikan bahwa kita tidak akan melihat penyihir hitam ini mati di film Fantastic Beast.

Berdasarkan komentar Depp kepada Collider, kita bisa menyebutkan kalau The Crimes of Grindewald akan memulai sebuah kisah tentang Grindewald yang kelam dalam franchise Fantastic Beast. “Grindewald adalah karakter yang menarik. Tujuan yang ada di dalam kepalanya adalah untuk sesuatu yang lebih baik lagi tapi, ada orang lain di dunia politik yang merasakan hal yang sama. Dia benar-benar sangat tekun kepada kepecayaannya. Dia bukannya karakter yang menyenangkan, dia tidak lucu.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.