Michael Bay sudah menancapkan namanya untuk franchise Transformer selama satu dekade terakhir ini. Dia sudah menyutradarai lima film Transformer. Sekarang, posisi tersebut sudah digantikan oleh Travis Knight. Travis Knight akan menjadi sutradara untuk film spinoff Transformer untuk pertama kalinya. Karakter yang akan dibuatkan filmnya adalah Bumblebee.

Dalam acara San Diego Comic Con, Travis Knight coba untuk menjelaskan mengapa penampilan Bumblebee terlihat lebih retro, dibandingkan dengan image karakter Bumblebee yang sudah dibangun oleh Michael Bay yang lebih modern. Selain memang karena film ini yang merupakan prequel dan agar Hasbro bisa menjual mainan Bumblebee baru, salah satuh alasan terbesarnya adalah untuk mencoba dan membangkitkan “feel” yang sudah dibawa oleh mainan aslinya. Berikut kutipan wawancara Screen Rant dengan Travis Knight.

kita tidak memulai film ini tanpa apa-apa. Ada desain film yang sudah kita lihat di layar lebar, tapi karena kita mensetting film ini 20 tahun sebelum film Transformer pertama, hal ini memberikan kita sebuah izin, kebebasan untuk bermain dengan estetika desain. Untuku, aku ingin mencoba untuk membangkitkan perasaan yang dibuat oleh gelombang pertama Transformer yang membuatku pertama kali merasa dan belajar tentang estetika, siluet, bahasa dari bentuk, plating, warna dari desain generasi pertama. Ada sesuatu yang sampai hari ini masih sangat indah dan aku pikir sulit untuk dilewati. Aku pikir film ini bukan mengikuti bentuk tersebut, tapi film ini membawa estetika tersebut dan membawanya ke sudut pandang modern jadi, ini sesuatu yang baru, tapi aku berharap film ini memiliki feeling dari gelombang pertama dari Transformer.

Mainan generasi 1 dari Transformer diluncurkan pada 1984 dan termasuk debut dari Bumblebee. Desain VW kumbang adalah hal yang ikonik dari seorang Bumblebee, tapi hal ini tidak diperlihatkan di live-actionnya. Dalam lima film Transformer sebelumnya, Bumblebee digambarkan merupakan mobil sport Camaro terkini. Pilihan tersebut tentu masuk akan untuk film Transformer, karena hal tersebut memberikan Bumblebee kesan yang lebih keren dan lebih modern. Tapi, hal tersebut mengurangi rasa klasik yang dibawa oleh Bumblebee yang dulu dengan desain VW kumbang.

Dari apa yang sudah ditampilkan dalam trailer-nya, Knight bukan hanya ingin mengembalikan kembali “rasa” asli dari Bumblebee terdahulu. Knight juga mampu untuk sekali lagi membawa elemen-elemen yang menjadi khas dari Transformer. Kalau kalian lebih senang Bumblee versi Camaro atau versi VW kumbang, Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.