Spider-Man: Far From Home dijadwalkan menjadi film pertama yang akan dirilis oleh Marvel, setelah Avengers 4 mendatang. Film ini juga akan menjadi pembuka dari Phase 4. Dengan dijadwalkan rilis pada 5 Juli tahun depan, persiapan pun sudah dimulai termasuk proses produksi dan shooting. Beberapa foto-foto bocoran yang diambil dari set shooting mulai banyak beredar di internet.

Melalui Insta Storynya, Zendaya akan kembali memerankan karakter Michelle Jones yang merupakan teman sekelas Peter. Selain Zendaya, Jacob Batalon juga akan kembali berperan sebagai sahabat Peter yaitu Ned Leeds. Belum banyak informasi yang bisa dicari tahu berdasarkan postingan tersebut. Kemungkinan videonya diambil ketika mereka sedang keluar bersama.

Terakhir kali kita melihat Ned adalah ketika dia dan peter berada di dalam Bis sekolah, sebelum Ebony Maw dan Cull Obsidian mengacaukan New York yang memulai film Infinity War. Kita juga masih belum tahu bagaimana nasib dari Ned setelah Thanos berhasil memusnahkan sebagian manusia. Russo Brothers pun tidak membicarakan tentang hal ini. Kita juga masih belum tahu secara jelas mengenai nasib dari Michelle Jones. Dia terakhir kali terlihat di film Spider-Man: Homecoming, yang mana alur ceritanya adalah setelah kejadian di Civil War.

Dengan berdasarkan hal tersebut, mengingat mereka semua dalam film Far From Home sedang berada di luar negeri untuk liburan sekolah musim panas, banyak yang mengira-ngira kalau mereka semua akan ikut dalam liburan ke Inggris tersebut. Ada juga yang menganggap kalau mereka bertiga sedang bersama-sama namun, dalam sebuah program khusus yang berbeda dari teman-teman sekolahnya. Sebelumnya, Kevin Feige sempat membagikan kabar kalau Peter sedang menghabiskan liburan musim panasnya di sekitar Eropa.

Bila mengingat keadaan ekonomi dari bibi May yang sederhana, mungkin Peter, Ned dan MJ sedang dalam sebuah liburan musim panas singkat, dibandingkan teman-teman lainnya.  Far From Home masih melakukan casting untuk beberapa karakter lainnya. Yang terbaru adalah J.B Smoove yang sedang masih dalam tahap pembicaraan untuk salah satu peran di film ini.

 

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.