Kalian pasti masih ingat dengan komik ‘fresh start’ Iron Man yang diberitakan beberapa waktu lalu dong? Komik berjudul Tony Stark : Iron Man #1 yang ditulis oleh Dan Slott dan di ilustrasikan oleh Valerio Schiti ini menjanjikan cerita tentang Tony Stark mengeksplor kekuatannya dalam bidang teknologi. Disamping itu, Valerio Schiti memberi sedikit bocoran bahwa Tony Stark akan memiliki ratusan armor baru yang berbeda, dan kini Marvel mulai mengungkap konsep mengenai beberapa armor terbaru Iron Man tersebut.

Konsep armor Iron Man yang pertama kali dilaporkan oleh CBR.com ini mengungkap sembilan armor yang akan muncul dalam komik Tony Stark : Iron Man #1 mendatang. Desain yang disuguhkan oleh Valerio Schiti ini menyuguhkan campuran beberapa elemen klasik yang digabung desain yang modern. Selain itu, salah satu diantara konsep armor terbaru Iron Man ini, Valerio Schiti menggabungkan pengaruh alien dan bahkan ada yang terlihat layaknya karakter Transformers. Simak konsep desain armor terbaru Iron Man dibawah ini ya Geeks:

Sebagian besar, setelan terbaru armor Iron Man tadi menggunakan perpaduan warna merah dan emas (elemen klasik), dan tiga armor memiliki warna yang berbeda dari beberapa armor Iron Man yang kita kenal sejauh ini. Bersamaan dengan konsep terbaru armor Iron Man ini, Dan Slott mengungkapkan bahwa dirinya sangat terhibur saat menggarap cerita karakter Iron Man dalam komik ini dan memuji kinerja Valerio Schiti dengan menyebutkan “Valerio memiliki kebebasan penuh dalam konsep komik ini dan gagasannya mengenai tampilan baru Iron Man terasa sangat gila!” ujar Dan Slott kepada CBR.com.

MUST READ : KEMAMPUAN TONY STARK LEBIH DIGALI DALAM ‘TONY STARK : IRON MAN #1’

Sementara belum diketahui apakah armor terbaru Tony Stark tadi akan muncul dalam Marvel Cinematic Universe kedepannya atau tidak, namun kalian pasti tahu bahwa Marvel Studio selalu menampilkan beberapa jenis armor Iron Man baru disetiap solo movie-nya, seperti yang saat ini kita tunggu-tunggu dalam Avengers : Infinity War, Tony Stark akan pertama kali menggunakan armor Bleeding Edge. Bagi kalian penggemar berat Iron Man, pastikan untuk tidak melewatkan perilisan komik Tony Stark : Iron Man #1 pada bulan Juni tahun ini ya Geeks!