Trailer terbarun Jessica Jones season 2 telah resmi dirilis oleh Netflix, dan menampilkan Jessica yang mencari jawaban tentang masa lalunya sendiri. Tidak banyak informasi mengenai apa yang akan terjadi dalam season kedua, tapi kalian tentu tahu pada season pertama Jessica Jones (Krysten Ritter), merupakan season yang dianggap berhasil oleh Marvel dan setelah lebih dari dua tahun kalian menunggu akhirnya petualangan Jessica Jones akan kembali.
Pada season 2 ini, tampaknya akan berfokus pada sosok Jessica yang terus menggali informasi untuk menemukan lebih banyak tentang dirinya sendiri, namun akan ada ancaman baru yang harus dia hadapi dan bagaimana dia bisa mendapatkan kemampuannya. Selain trailer yang dirilis oleh Netflix, melalui Vulture, serial ini juga merilis poster terbaru untuk Jessica Jones season 2 ini. Simak trailer dan posternya di bawah ini Geeks:

MUST READ: Karakter Ini Akan Kembali Dalam Jessica Jones Season 2!
Belum jelas siapa yang akan menjadi villain untuk Jessica Jones season 2 ini, tapi beberapa waktu lalu telah beredar foto bocoran yang menunjukan bahwa Kilgrave (David Tennant) akan kembali di season 2 ini. Tentunya, Kilgrave bukan lah satu-satunya villain yang akan menjadi ancaman untuk Jessica Jones dan orang terdekatnya. Ikuti terus informasi terbaru mengenai Jessica Jones season 2 hanya di Greenscene.co.id ya Geeks.