Selama beberapa tahun belakangan, para Geeks bertanya-tanya apakah dua serial tv dari DC, Krypton dan Titans, akan benar-benar mengudara. Akhirnya kita mendapat kepastian, setelah Titans merilis penampilan perdana Robin dan dipastikan tayang. Sekarang, saluran Syfy bersiap untuk melakukan pemutaran perdana Krypton pada tahun 2018 dan memulai promosi dengan merilis sebuah teaser.

Teaser baru ini menampilkan House of El dan kota dimana Seg-El tinggal di dalamnya. Menghadirkan tone yang suram dan berpasir, mengingatkan kita pada Blade Runner dan menjadi warna tersendiri di dunia live action superhero, khususnya jika dibandingkan dengan beberapa serial TV DC lainnya. Simak trailernya dibawah iniĀ Geeks!

Serial Krypton, dibuat oleh David S. Goyer, penulis yang mengerjakan segala hal mulai dari Blade hingga The Dark Knight Trilogy dan Man of Steel, akan menceritakan cinta terlarang Seg-El dan Lyta Zod saat mereka menavigasi planet ini beberapa tahun sebelum bencana melanda. Serial ini juga akan membawa karakter seperti Brainiac dan Doomsday dan melibatkan memiliki unsur religius yang berbenturan dengan beberapa warga Krypton yang lebih sainstis.

Belum ada tanggal resmi kapan Krypton akan tiba di Syfy, hanya informasi resmi jika serial ini akan rilis ditahun 2018. Tapi mengingat Krypton membutuhkan waktu bertahun-tahun dalam proses produksinya, tentu mereka akan melakukan pendekatan yang berbeda dibanding serial superhero lainnya. Apalagi Syfy yang bisa dibilang merupakan saluran baru, membuat mereka mempersiapkan segalanya agar benar-benar matang. Mudah-mudahan tidak lama lagi mereka mengumumkan tanggal rilis pasti serial ini.