Setelah pulih dari cederanya beberapa waktu lalu, kini aktor Tom Cruise akan bersiap-siap kembali untuk melakukan adegan berbahaya di kokpit pesawat tempur untuk memerankan Peter ‘Maverick’ Mitchell dalam Top Gun : Maverick. Sepertinya para penggemar sudah banyak berspekulasi tentang bagaimana sekuel yang telah lama dinanti ini berjalan, yang mana sekarang sudah terdapat petunjuk baru mengenai alur cerita Top Gun 2.
MUST READ : Meski Tom Cruise Cedera, Sutradara Top Gun 2 Optimis Filmnya Segera Dibuat
Sutradara Joseph Kosinski mengatakan jika Top Gun 2 akan menampilkan karakter Maverick melawan drone warfare, saat membicarakan karya terbarunya Only The Brave. Berikut penjelasan sang sutradara Joseph Kosinski mengenai Top Gun 2 Geeks:
“secara pribadi, saya tidak akan pernah mau menonton film tentang pesawat tak berawak. Bagi saya, Top Gun bukan tentang pesawat tempur. Ini tentang pilot pesawat tempur”.
Drone saat ini sudah menjadi andalan dalam peperangan yang sebenarnya, karena kehebatan dan efisiensinya, Drone juga pernah menjadi bagian utama dalam beberapa film ‘perang’ seperti Stealth, Good Kill dan Eye in the Sky.
Tampaknya, para penggemar menyambut baik tentang perkembangan sekuel Top Gun 2 ini. Tapi masih banyak aspek lain dari film ini yang perlu diklarifikasi lebih lanjut. Seperti, akankah Kelly McGillis kembali untuk perannya? Mari kita tunggu update selanjutnya dari Top Gun : Maverick hanya di Greenscene.co.id.