Ada Guardian of The Galaxy, maka ada pula Asgardian of The Galaxy. Marvel pun telah secara resmi mengumumkan perilisan komik baru ini, menurut rencana bakal terbit pada September 2018. Nah, hal yang menarik dari tim superhero ini adalah komposisi serta penunjukan pemimpinnya, bukan Thor tapi tak lain adalah saudara tiri Thor bernama Angela.

Menariknya, Angela merupakan mantan anggota dari Guardians of The Galaxy. Angela juga dikisahkan sebagai sosok petarung sejati, karena dibesarkan dalam lingkungan yang keras. Lahir dari perkawinan antara Odin dengan Freyja (beda dengan Thor yang merupakan hasil perkawinan antara Odin dengan Gaea), Angela sempat diculik dan kabarnya dibunuh oleh Angels of Heven.

Latar belakang sebagai mantan anggota Guardians of The Galaxy juga membuat Angela membentuk tim Asgardian of The Galaxy punya komposisi yang mirip. Peran Rocket Racoon dan Groot diisi oleh Throg dan Destroyer. Selain itu, Asgardian ini memiliki beberapa anggota lain seperti Valkyrie Brunnhilde, Skurge the Executioner, dan Kevin Masterson.

Ide pembuatan dari Asgardian of The Galaxy sebenarnya telah ada sejaktahun 2015. Sempat muncul juga rumor mengenai penunjukan Thor sebagai pemimpin dari tim ini. Hingga akhirnya, Asgardian of The Galaxy baru tercipta pada tahun ini karena sengaja disinggungkan dengan event Infinity Countdown.

Peran yang bakal dijalankan oleh Asgardian pun tak jauh berbeda dengan Guardian of The Galaxy. Mereka bakal melakukan petualangan intergalaksi dalam menghentikan tindakan kejahatan yang dilakukan oleh para villain.