Tinggal menghitung hari lagi Avengers : Infinity War sudah bisa kamu saksikan di bioskop, dan film tersebut menjadi film ke 19 yang akan di rilis oleh Marvel Studios lewat Marvel Cinematic Universe-nya. Tak terasa tahun ini merupakan tahun ke 10 Marvel Cinematic Universe sejak sepak terjang mereka yang di mulai pada tahun 2008 saat Iron Man 1 dirilis. Tak bisa di pungkiri lagi bahwa selama ini Marvel memang telah sukses mengguncang dunia perfilman dunia dengan franchise film mereka. Sepert halnya film Avengers : Infinity War ini, film yang di gadang-gadang bakal jadi film dengan penjualan tertinggi sebenarnya adalah film yang bakal jadi puncak Story Arc dari keseluruhan film yang telah di rilis Marvel sejak awal Marvel Cinematic Universe, atau bisa di bilang Avengers Infinity War ini adalah Cinematic Event-nya Marvel. Marvel sendiri dari tahun ke tahun di kenal karna mereka cukup berani mengangkat cerita komik mereka menjadi suatu karya film, bahkan judul film yang di angkat beberapa mempunyai kesamaan dengan judul komiknya sendiri, meski cerita yang di suguhkan pada film-film tersebut sebagian besar sudah mengalami sedikit perubahan. Hal itu sebenarnya sungguh suatu kewajaran karna Marvel memang membuat setiap cerita yang ada di film mereka memiliki keterkaitan dengan alur cerita kontinuitas yang telah menjadi fondasi di Marvel Cinematic Universe.

Kamu tentu tahu dengan film Captain America The Winter Soldier, film yang di angkat dari komik Captain America Vol.5 yang di rilis pada tahun 2005 ini memang memiliki kesamaan judul dengan adaptasi filmnya, bagaimana dengan Iron Man 3? Film ini sendiri mengadaptasi cerita komik Iron Man Extremis yang di rilis pada tahun 2005. Selain itu ada juga Captain America Civil War yang di angkat dari cerita komik Event Marvel “Civil War” (2006) dan ada juga Thor : Ragnarok yang ceritanya terinspirasi dari 2 judul komik yaitu Thor dengan judul arc ‘Ragnarok’ yang di rilis pada tahun 2004 dan komik The Incredible Hulk dengan judul arc “Planet Hulk” yang di rilis pada tahun 2006. Itulah beberapa contoh film di MCU yang memang di angkat dari cerita komik, dan untuk Avengers Infinity War tentu diantara kalian pasti penasaran komik apa yang menginspirasi film sebesar MCU tersebut. Nah, Geeks untuk Avengers Infinity War sendiri itu di angkat dari 2 judul komik juga yaitu dari Infinity Gauntlet 1991 dan Infinity pada tahun 2013 yang merupakan komik yang menjadi debut Black Order. Yang jadi pertanyaan kira-kira bakal ada gak adegan atau kejadian yang di adaptasi dari kedua komik dalam film Avengers 3 hari Rabu nanti?’

Nah, kali ini kita akan memberi beberapa ulasan cerita yang di ambil dari komik yang kemungkinan akan menjadi suatu adegan di film Avengers : Infinity War nanti. Yuk, simak pembahasannya dibawah ini Geeks!

 


Pertarungan Avengers Melawan Black Order


 

 

Geeks yang satu ini memang menarik dan bakal sangat luar biasa jika terjadi di Avengers : Infinity War nanti. Kamu pasti udah kenal kan dengan tim villain bernama Black Order, yang katanya bakal di sebut dengan julukan Children of Thanos di Avengers Infinity War nanti. Nah, Black Order ini jika di lihat dari komik Event Infinity tahun 2013, dua anggota dari Black Order memang pernah terlibat pertempuran dengan beberapa anggota Avengers seperti Captain America, Hyperion dan Captain Marvel. Untuk di Avengers : Infinity War ini kayaknya hal tersebut mungkin bakalan terjadi mengingat Tv Spot yang beredar beberapa hari yang lalu memberikan sedikit cuplikan yang memperlihatkan 2 anggota Black Order yaitu Corvus Glaive dan Proxima Midnight, mereka berdua terlibat pertarungan melawan Steve Rogers, Natasha Romanoff dan Sam Wilson.

Belum tahu akan berakhir seperti apa pertarungan tersebut, namun yang adegan tersebut mungkin bakal jadi salah satu adegan terkeren di film Avengers 3 dan apakah mungkin Steve Rogers bakal terkena Spear-nya Proxima seperti di komik? Maybe? Hal lain yang mungkin akan terjadi adalah pertemuan antara Black Panther dan Black Dwarf, di Avengers: Infinity War ini bakal di sebut Cull Obsidian. Kembali ke komik Infinity tahun 2013, Black Dwarf salah satu anggota Black Order di tugaskan Thanos untuk menginvasi Wakanda dengan suatu tujuan, namun sangat di sayangkan Black Dwarf gagal dan jatuh di tangan seorang Black Panther yang akhirnya membuat Black Dwarf pergi meninggalkan Wakanda. Mengingat di trailer Avengers : Infinity War sempat terlihat akan ada pertarungan besar-besaran di Wakanda, apakah mungkin Black Dwarf dan Black Panther akan di pertemukan dalamĀ  pertarungan seperti yang terjadi di komik? Will see…

 

 


Sosok Yang Akan Memiliki Peran SepertiĀ  Adam Warlock di Komik


 

 

Pada komik Infinity Gauntlet 1991 sosok Adam Warlock memang berperan penting pada cerita tersebut, Warlock-lah yang telah merekrut para Superhero di bumi dan ia pula yang menyusun rencana sedemikian rupa untuk mengalahkan sang ‘Titan Mad’ Thanos. Dia bahkan sengaja mengadakan pertemuan dengan para Cosmic Entity (Makhluk Kosmik) dan memberitahukan kepada mereka tentang ancaman yang melanda alam semesta akibat dari perbuatan Thanos, Warlock juga membuat rencana cadangan dengan merekrut para Makhluk Kosmik tersebut untuk nantinya akan di adu melawan Thanos, hal itu ia lakukan untuk mengantisipasi jika para Superhero dari bumi gagal melakukan tugas mereka.

Untuk versi Avengers Infinity War sendiri mungkin peran ini akan di ambil oleh salah satu anggota Avengers, mungkin Iron Man atau mungkin Doctor Strange atau Thor atau bisa saja T’Challa sang Black Panther. Yang pasti bukan Adam Warlock, mengingat sosok bernama Adam masih terbungkus dalam Cocoon seperti yang kamu lihat di salah satu credit scene Guardians of the Galaxy Vol.2. Intinya siapapun sosok yang bakal memegang posisi seperti Adam Warlock di komik, haruslah karakter yang mengenal dengan jelas siapa Thanos itu sendiri dan mungkin punya pengetahuan tentang Infinity Stones. Sosok ini pastinya masih misterius, mungkinkah Russo Brothers sendiri memiliki kejutan untuk peran tersebut? Apakah mungkin peran itu bakal di ambil oleh Captain Marvel? karena beberapa waktu lalu sempat beredar rumor bahwa Captain Marvel akan ada di Avengers : Infinity War.

 

 


Thanos Menjetikan Jari


 

 

Kamu pasti sudah menonton trailer Avengers : Infinity War kan? Nah, mungkin akan familiar dengan kalimat yang diucapkan Gamora “If He Gets All The Infinity Stones, He Can Do It With the Snap Of His Finger“. Perlu di ketahui bahwa kata-kata yang di ucapkan oleh Gamora sebenarnya bukanlah bualan semata, karena jika di lihat dari komik Infinity Gauntlet tahun 1991 karya Jim Starlin, Thanos memang sempat beberapa kali menggunakan “jentikan jarinya”. Pada cerita komik tersebut mengisahkan setelah Thanos mendapatkan ke enam Infinity Gems yg sekarang di kenal dengan Infinity Stones, Thanos di gambarkan sudah setara dengan tuhan atau bisa di katakan dengan enam batu bertengger di Infinity Gauntlet-nya Thanos menjadi sosok tuhan yang bisa melakukan apapun yang ia inginkan. Jadi, menjetikan jari adalah salah satu caranya dalam mewujudkan sesuatu atau membuat sesuatu menjadi seperti yang ia inginkan.

Seperti ketika ia coba untuk menyenangkan hati sang Mistress Death ia pun menjetikan jarinya dan seketika setengah populasi di alam semesta musnah, selain itu ketika para kumpulan Superhero menyerangnya ia pun hanya dengan menjetikan jarinya dan yang terjadi para pahlawan super pun terdiam dan tak bergerak sama skali. Mengingat apa yang di katakan Gamora di trailer Avengers Infinity War kayaknya Thanos ‘menjentikan jari’ pasti bakal terjadi di Avengers Infinity War nanti. Tapi, yang jadi pertanyaan ‘kira-kira apa yang di inginkan Thanos terjadi ketika ia sedang menjetikan jarinya?’ Pasti peristiwa buruk akan terjadi ya Geeks

 

 


Nebula Mencuri Infinity Gauntlet


 

 

Jika kamu melihat pembawaan karakter seorang Nebula di MCU, bisa saja hal tak terduga seperti ini terjadi di Avengers : Infinity War bukan tidak mungkin jika seorang Nebula setelah melihat sosok Thanos dengan Infinity Gauntlet-nya malah akhirnya ia memutuskan untuk berada di sisi Thanos. Di komik Infinity Gauntlet Nebula memang awalnya terlihat seperti karakter yang memiliki peran yang sangat kecil. Singkat cerita, Nebula pada komik Infinity Gauntlet di bangkitkan oleh Thanos sebagai hiburan untuk menyenangkan hati Mistress Death, namun tak disangka Thanos membangkitkan Nebula dengan bentuk yang sangat menjijikan dan jadi bahan olok-olokan Thanos.

Pada issue 5 komik Infinity Gauntlet hal yang tak di sangka-sangka pun terjadi, ketika Thanos meninggalkan tubuh jasmaninya dan tampil dalam bentuk makhluk kosmik, Thanos sama sekali tak memperhatikan bahwa sebenarnya bahaya sedang ada di depan matanya, karena hal berikut yang terjadi adalah Nebula sang wanita buruk rupa yang saat itu berdiri di sebelah kiri tubuh Thanos, tiba-tiba bergerak dengan cepat dan langsung mencabut Infinity Gauntlet dari tangan kiri Thanos. Keadaanpun berbalik, sang Nebula yang buruk rupa kini menjadi wanita yang tubuhnya telah utuh dan dengan kekuatan ke enam batu tersebut seketika ia melempar Thanos melayang ke luar angkasa.

 

 


Kematian Para Anggota Avengers


 

 

Jauh sebelum di rilisnya Avengers Infinity War sudah beredar berita bahwa akan ada karakter yang berkemungkinan besar akan mati di film tersebut, dan hal itu sendiri di perkuat dengan status beberapa aktor di MCU yang sudah hampir berakhir masa kontraknya. Nah, jika di tilik kembali ke komik Infinity Gauntlet memang cukup banyak Superhero yang gugur di tangan Thanos. Tak bisa di pungkiri ketika Thanos menggunakan Infinity Stones ia jadi sosok yang tak terkalahkan dan kematian pun menjadi hal yang tak bisa di hindari lagi, pada komik Infinity Gauntlet di ceritakan tim Superhero yang di kumpulkan oleh Adam Warlock dengan bantuan portal dari Dr.Strange secara tiba-tiba muncul di hadapan Thanos dan langsung mengadakan perlawanan secara serentak terhadap Thanos.

Namun sayangnya pertarungan tersebut malah menyebabkan banyak kematian para hero seperti Namor dan She Hulk yang mati akibat badan mereka tertutup dengan tanaman, Wolverine yang tulang Adamantium-nya di ubah jadi selembek karet, Wanda yang mati dengan Heat Beams dari mata Thanos, Cyclops mati dengan kepalannya terbungkus sebuah kubus, Vision yang kemudian mati setelah Thanos mencabut komponen yang ada di dadanya dan Thor yang di ubah menjadi semacam kristal yang kemudian di hancurkan Thanos. Selayaknya seorang dewa yang maha kuat Thanos membunuh para pahlawan super bumi dengan sesuka hatinya. Apakah mungkin Thanos membunuh dengan kejam para superhero Avengers di film Infinity War nanti? tunggu saja, ya Geeks.

Nah, Geeks itu dia pembahasan tentang lima cerita yang di ambil dari komik yang kemungkinan akan terjadi di film Avengers : Infinity War. Gimana menurut kamu, apakah dari 5 kemungkinan di atas apakah kelima-lima nya akan terjadi? Beri pendapat kamu di bawah ini ya