Buat pecinta film tanah air, khususnya The Raid, nama Gareth Evans rasanya sudha tidak asing lagi di telinga kita. Dialah yang membawa film Indonesia berhasil menembus perfilman Hollywood dan mendapatkan pengakuan dari industri perfilman tersebut. Beberapa waktu lalu Gareth Evans memutuskan untuk tidak membuat film The Raid 3 dan lebih memusatkan pikirannya untuk mencoba hal baru.

Ada sebuah rumor yang menyebutkan kalau Gareth Evans sedang didekati oleh Warner Bros. untuk menggarap film solo Deathstroke. Gareth dan WB sudah berdiskusi tentang film tersebut. Tapi, saat diwawancarai oleh ComicBook.com, Gareth Evans membantah kabar tersebut dan menyebutkan kalau dirinya hanya sekedar ngobrol dengan WB.

Pendekatan untuk mengambil film tersebut cukup menarik. Aku tidak tertarik untuk melakukan film seperti itu. Aku tidak pernah menginginkan untuk membuat film buku komik dengan durasi dua jam lebih. Aku rasa ada yang versi yang lebih agresif dibandingkan cerita tersebut (film Deathstroke). Sesuatu yang sangat pas dengan film-film perang korea. Aku lebih memilih angle seperti itu. Tapi, siapa tahu, mungkin saja suatu saat nanti aku kembali ditawari, dan aku mungkin akan kembali ditelepon oleh WB. Tapi, aku coba untuk mengindarinya.

Berdasarkan komentar tersebut, sepertinya pembicaraan antara kedua pihak tidak menemukan titik tengah. Film DCEU seperti Justice League dan Suicide Squad adalah contoh dimana film tersebut “dicampuri” oleh pihak studio. Hal inilah yang membuat terkadang para sutradara memiliki pemikiran yang berbeda dengan pihak studio.

Meskipun jika Evans dipaksakan untuk menyutradarai film ini, Evans mungkin tidak bisa menggali sepenuhnya apa yang akan coba ditampilkan untuk karakter tersebut. Jadi, buat Geeks yang sangat menginginkan WB membuat film Deathstroke, sepertinya tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

 

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.