Beberapa hari yang lalu Mobile Legends kedatangan hero baru bernama Martis, Hero satu ini dari pertama kali kehadirannya sudah menarik perhatian para player. Dengan role sebagai Fighter dan specialty Reap/Burst yang memungkinkan bisa menggunakan item Assassin. Hero Martis juga di gadang-gadang akan menyandingi Alucard.

Sedikit info, Martis berasal dari Shura Clan yang terkenal akan petarung paling pembenari dan para wanita yang paling cantik didunia, clan ini juga telah berhasil menguasai tiga ribu dunia dan juga memiliki jululukan Ashura. Dan disepanjang sejarah dari Shura Clan belum pernah ada untuk menguasai tiga ribu dunia hingga Martis datang untuk melakukannya.

Mobile Legends: Maksimalkan Potensi Martis!

Hero ini memiliki Durability yang cukup besar, dengan ditambah Offense yang ‘wow’ maka tidak dipungkiri bahwa Martis memang akan menjadi tandingan Alucard. Nah kali ini kami akan membahas sedikit tentang Martis, bagaimana combo dan build agar potensi dari raja ashura ini maksimal. Simak pembahasannya di bawah ini Geeks!


Skill & Abiliti


Mobile Legends: Maksimalkan Potensi Martis!

 

 

 

 

Martis memiliki skill-skill yang sangat kuat dan dapat menghasilkan damage yang besar, apalagi dengan Skill Passive yang ia miliki. Bernama Ashura Wrath, setiap kali Martis menggunakan skillnya kekuatan dari Shura Teeth akan meningkatkan attack speed sebesar 15% dan bisa mencapai  60%, passive ini akan bertahan sampai 4 detik.

Ashura Aura ini akan memfokuskan kekuatan dari Ashura Teeth untuk menarik lawan di depannya dan memberikan 280(+100% extra P. Atk). Dengan mengumpulkan di satu tempat, ini sangat membantu tim kalian karena bisa dengan mudah mengumpulkan lawan di satu tempat.

Mobile Legends: Maksimalkan Potensi Martis!

Mortal Coil, tidak ada apapun di semesta ini yang dapat menahan kekuatan Ashura. Martis menerjang ke arah yang ditentukan sambil melakukan 3 kali serangan ke seluruh musuh di sekitarnya untuk 150(+90% Physical Attack) physical damage. Serangan pertama akan mendorong musuh yang dikenainya, dan arah serangannya dapat diubah dengan tombol analog. Skill ini dapat digunakan kembali dalam beberapa detik untuk menerjang ke arah yang ditentukan sekali lagi, melempar musuh ke udara dan menyebabkan 200(+150% Physical Attack) physical damage.

Skill ini dapat berguna untuk membantai para hero yang memiliki defense lemah seperti mage dan marksmen. Karena dapat dengan cepat berada dihadapan mereka dan ditambah skill ultimate untuk mengakhirinya.

Mobile Legends: Maksimalkan Potensi Martis!

Decimate, Martis meluncur ke hero targetnya dan menghasilkan 600(+100% Physical Attack) physical damage. Bila HP target di bawah 50%, maka skill ini akan menghasilkan True Damage. Jika skill ini membunuh target, maka cooldownnya akan segera pulih dan dapat digunakan lagi untuk beberapa saat, sekaligus memberikan tambahan movement speed sebesar 100% selama 5 detik (bonus ini akan berkurang sepanjang durasi tersebut).

Dengan kombinasi yang pas, skill ini dapat meningkatkan potensi kalian untuk ‘ngekill’ player lain, dan ketika memakai skill ini untuk mengakhiri lawan maka semua skill yang cooldown akan direset kesemula dan dapat menggunakan semua skill untuk membantai player lain.


Build


Mobile Legends: Maksimalkan Potensi Martis!

Nah, untuk build dari Martis, ada beberapa opsi yang bisa kalian gunakan untuk memaksimalkan potensi dari Martis. Untuk build yang akan dibahas disini, akan berfokus kepada damage yang besar dan lifesteal.

1. Raptor Machete, item jungle ini dapat membatu kalian mendapatkan exp cepat untuk meningkatkan level dari Mantis, namun seiring dengan waktu, jika terjadi late game kalian bisa menggantinya dengan item Bloodlust Axe ataupun item defense.

2. Warrior Boots atau Swift Boots, tapi lebih disarankan menggunakan Warrior Boots karena dapat memberikan defense, karena untuk Mantis sendiri sudah cukup cepat untuk serangannya dengan Passive yang ia miliki. Tapi jika kalian suka dengan attack speed kalian dapat memilih Swift Boots.

3. Haas’s Claw, yang dapat memberika lifesteal 20%, item ini sangat berguna karena dengan passive dari mantis dapat mempercepat lifesteal.

4. Berseker Fury, memberikan damage yang besar kepada hero dan memberikan critical damage 40%.

5. Wings Apocalypse Queen, item yang memberikan hp dan lifesteal 15%. Item ini juga dapat ditukar posisi dengan Haas Claw, sesuai kondisi ya Geeks!

6. Endless Battle, walaupun Mantis tidak menggunakan mana, namun item ini dapat meningkatkan rate dari lifesteal.


Combo


Hasil gambar untuk mobile legends martis

Yang pertama dilakukan ialah dengan menggunakan skill Ashura Aura, ketika player lain sudah terkumpul kalian bisa langsung menggunakan skill Mortal Coil yang dapat memberikan damage lebih, dan sebisa mungkin jangan terburu-buru menggunakan skill Decimate usahakan hp lawan rendah untuk mengakhirinya. Lakukan terus combo ini, karena ketika kalian membunuh dengan skill ultimate dapat mereset semua skill dan dapat dipakai terus-menerus.

Itulah tips & trick untuk memaksimalkan potensi dari Martis. Jika kalian memiliki pendapat lain tulis dikolom komentar dibawah ini ya Geeks!