Setelah Walt Disney mengadaptasi berbagai film animasinya menjadi live-action, studio ‘The Mouse House’ ini secara terus menerus melengkapi deretan film fantasi mereka. Proyek film terbarunya kali ini merupakan adaptasi dari buku novel fantasi karangan Eoin Colfer berjudul Artemis Fowl dengan melibatkan sutradara Kenneth Branagh (Cinderella) untuk ditargetkan rilis pada tahun 2019 mendatang. Menjelang perilisannya tahun depan, kabarnya saat ini Walt Disney maupun Kenneth Branagh telah memulai produksi awal Artemis Fowl.

Kabar tersebut baru saja dilaporkan oleh Walt Disney Studios saat mengumumkan lokasi syuting Artemis Fowl yang akan berlangsung di tiga negara, yaitu Inggris, Irlandia dan Vietnam. Sedangkan untuk cast dalam film Artemis Fowl ini akan dibintangi oleh aktris pendatang baru yaitu Ferdia Shaw sebagai karakter utama, Artemu Fowl bersama Lara McDonnell berperan sebagai Captain Holly Short, serta aktris senior pemenang Academy Award, Judi Dench (Skyfall) yang berperan sebagai Commander Root.

Untuk pengerjaan proyek film terbarunya ini, Kenneth Branagh kembali membawa beberapa anggota tim kreatifnya saat ia menggarap film Murder on The Orient Express yang dirilis tahun lalu, diantaranya adalah Haris Zambarloukos selaku Director Photography, Jim Clay (Production Designer), dan Carol Hemming (make up designer). Sedangkan dalam novel Artemis Fowl ini menceritakan tentang anak muda yang menjadi dalang kriminal untuk mengumpulkan uang guna menyelamatkan ayahnya yang diculik.

MUST READ : WALT DISNEY RESMI MEMBATALKAN FILM ANIMASI ‘GIGANTIC’

Sedangkan untuk seri buku Artemis Fowl, sejauh ini Eoin Colfer telah menciptakan tujuh buku yang pertama kali dirilis pada tahun 2001, dan kabarnya film Artemis Fowl garapan sutradara Kenneth Branagh ini akan mengikuti cerita seri novel ketujuh Artemis Fowl yang dirilis pada tahun 2010 silam. Lantas, apakah film Artemis Fowl mampu menuai kesuksesan sama seperti novelnya ya Geeks? Will See….