Menurut kalian, bagaimana trailer pertama dari film Ant-man and The Wasp? Menarik bukan? Trailer yang di rilis tadi malam ini memperlihatkan bagaimana Ant-man dan The Wasp beraksi untuk melawan villian bernama Ghost. Pada trailer ini juga menkonfirmasi tentang timeline dari film tersebut berlangsung, karena ini akan berdampak besar pada ending Avengers : Infinity War.

MUST READ : INILAH TRAILER PERDANA ANT-MAN AND THE WASP!

Mungkin kalian sudah beranggapan bahwa  film Ant-man and The Wasp berlangsung sesudah Avengers : Infinity War, tentu saja jika film ini terjadi setelah Infinity War, apa yang akan kita saksikan dalam trailer-nya mungkin adalah puing-puing kota yang hancur akibat perang melawan Thanos. Tapi justru sebaliknya, pada trailer yang dirilis tadi malam, cukup menjelaskan bahwa timeline sekuel Ant-Man ini akan berlangsung sesudah Captain America : Civil War dan sebelum Avengers : Infinity War dimana Thanos masih belum hadir di Bumi.

Keputusan yang di buat oleh Marvel untuk mengatur Ant-Man and The Wasp sebelum Avengers : Infinity War adalah keputusan yang baik. Karena akan membuat Marvel bisa lebih mengeksplor cerita dari Ant-Man And The Wasp dan tidak terpaku untuk melawan Thanos. Terlepas dari itu semua, dalam trailer tersebut memperlihatkan berbagai konflik yang pastinya akan menarik, salah satunya, Scott Lang yang di penjara di rumahnya sendiri, ia juga menggunakan sebuah pelacak di kakinya yang tidak bisa membuatnya bergerak leluasa. Lalu apa yang membuat dirinya menjadi tahanan rumah? Well, itu harus kita cari tahu sendiri saat filmnya nanti dirilis di layar lebar.

Meskipun film ini bercerita sebelum Avengers Infinity War, bukan berarti film ini akan kalah seru, karena kita akan melihat bagaimana perjuangan dari Ant-Man dan The Wasp melindungi kota dari sang villian, Ghost. Kita tunggu saja informasi selanjutnya hanya di Greenscene.co.id ya Geeks.