Setelah beberapa waktu lalu sutradara Taika Waititi mengungkapkan ketertarikannya  mengadaptasi salah satu manga terkenal dari Jepang yaitu Akira kepada Warner Bros, proyek film tersebut terus berjalan maju dengan melibatkan produser The Defender yaitu Marco Ramirez sebagai co-creator Akira versi ‘live-action’. Upaya melibatkan kru balik layar Akira pun tak berhenti begitu saja, kali ini Warner Bros melibatkan salah satu kru dari The Predator.

MUST READ : SUTRADARA ‘THOR’ AKAN MEMBUAT FILM ADAPTASI DARI MANGA

Kabar tersebut baru saja dilaporkan oleh Omega Underground, mereka melaporkan bahwa Martin Whist resmi bergabung dengan tim kreatif live-action Akira sebagai Design Produser. Omega Underground juga mencatat bahwa Martin Whist sebelumnya telah sering bekerja sama dengan Warner Bros, jadi tak diherankan jika WB tertarik melibatkan Martin Whist sebagai Design Produser ditambah dengan pengalamannya menangani beberapa film Blockbuster.

Pengalaman Martin Whist sebagai Design Produser, Geeks dapat melihat sentuhan magis-nya dalam film bergenre sci-fi seperti, Cloverfield, Super 8,RoboCop dan film horror/thriller berjudul Devil. Taika Waititi maupun Warner Bros juga melihat potensi yang dimiliki Martin Whist untuk memberi setting-an ‘cyberpunk’ dalam live-action Akira yang merupakan identitas utama dari salah satu manga legendaris Jepang ini.

Kabarnya sang sutradara Taika Waititi lebih tertarik mengadaptasi cerita Akira dalam komik dibandingkan film animasi. Pasti sangat menarik bagaimana yang akan disajikan oleh Taika Waititi, Marco Ramirez dan Martin Whist untuk live-action Akira nanti Geeks ? Tentu para penggemar manga dari Katsuhiro Otomo ini sangat menantikan perilisan live-action Akira di bioskop. Bagi kalian yang menunggu informasi terbaru film Akira ini, pastikan untuk mengakses Greenscene.co.id ya Geeks.