Saat ini Geeks pasti masih bersemangat untuk menunggu perilisan enam film MCU yang masih tersisa di Phase 3, seperti Thor : Ragnarok, Black Phanter, Avengers : Infinity War, Ant-Man 2 setelah itu ditutup oleh Avengers 4 yang akan menjadi pertarungan final dalam phase tersebut. Namun penulis sekaligus sutradara Guardians of The Galaxy, yaitu James Gunn, memberi gambaran tentang MCU Phase 4 yang akan menjadi konsep cerita yang benar-benar baru.

MUST READ : Jared Leto Memuji Sutradara Baru Suicide Squad 2 ‘Gavin O’Connor’

Saat ini Marvel Studio masih merahasiakan mengenai apa yang akan terjadi dalam Marvel Cinematic Univers Phase 4, namun James Gunn baru-baru ini membagikan sedikit informasi dalam Twitter-nya tentang apa yang akan dihadirkan untuk para penggemar Marvel di masa depan. James Gunn merespon pernyataan dari presiden Marvel Studio Kevin Feige tentang masa depan dari MCU, ia menjelaskan bahwa Marvel Phase 4 akan memulai cerita baru dan Guardians of The Galaxy 3 digadang-gadang sebagai film yang menandai dimulainya cerita baru dalam Marvel Phase 4 mendatang. Berikut pernyataan dari Twitter James Gunn :

 

Dari lanjutan pernyataan James Gunn di Twitter-nya, Geeks bisa melihat bahwa sutradara itu memberi hashtag yang bertuliskan #GotGVol3 untuk menandakan sebuah cerita baru dalam Marvel Cinematic Universe. Ini bukan pertama kalinya James Gunn membicarakan masa depan franchise MCU, pada bulan Agustus kemarin juga mengungkapkan bahwa seri ketiga Guardians of The Galaxy akan membuka cerita yang disiapakan Marvel untuk 10-20 tahun ke depan.

Tentunya hal ini baru spekulasi saja dan pastinya kita harus menunggu beberapa film di Marvel Phase 3 untuk mengungkapkan apa yang terjadi dalam Marvel Phase 4 mendatang. Namun sebelum itu, mari kita menyambut lebih dulu Thor:Ragnarok yang akan dirilis pada akhir bulan ini. Bagi kalian penggemar Marvel pastikan kalian jangan sampai ketinggalan informasi terbaru seputar Marvel Cinematic Universe hanya di Greenscene.co.id.