Bila kita mendengar animasi Jepang berjudul Pokemon tentu langsung teringat dengan salah satu karakter ikoniknya bernama Pikachu, karakter yang diciptakan oleh Atsuko Nishida dan Ken Sugimori itu kabarnya akan diangkat menjadi sebuah film live-action berjudul Detective Pikachu, film ini menjadi film adaptasi dari video game Pokemon yang berjudul Great Detective Pikachu yang di khususkan untuk console Nintendo 3DS.

MUST READ : NASKAH SEKUEL BEETLEJUICE MILIK TIM BURTON TENGAH DIKERJAKAN!

Dilansir dari Omega Underground, mereka melaporkan bahwa produksi Detective Pikachu akan segera dimulai pada bulan Januari 2018 di London dan sutradara Goosebumps yaitu Rob Letterman akan menjadi sutradara untuk Detective Pikachu. Sampai saat ini belum ada informasi lebih lanjut siapa saja bintang Hollywood yang akan terlibat dalam film ini. Sebelum Detective Pikachu diumumkan, penulis skenario Max Landis telah membuat ide awal untuk membuat live-action Pokemon ke dalam versi layar lebar. Namun proyek tersebut sempat tertunda, sampai akhirnya Studio Legendary Entertaiment telah mengambil proyek film ini dan memutuskan untuk membuat live-action Detective Pikachu yang diadaptasi dari video game

Sementara dalam versi Game-nya berjudul Great Detective Pikachu yang di developer oleh studio Creature Inc. dan di rilis oleh The Pokemon Company. Game Pikachu ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki bernama Tim Goodman yang menemukan Pikachu sebagai makhluk yang cerdas dan detektif yang hebat. Setelah mereka bertemu, akhirnya Tim dan Pikachu bekerja sama untuk mengejar seorang pencuri bernama Aipom.

Buat kalian penggemar Pikachu pastinya sangat antusias dengan film Detective Pikachu, apalagi dengan melihat penampilan Pikachu yang sedikit berbeda dengan tampilan topi berciri khas Sherlock Holmes. Geeks, yang penasaran dengan film ini, jangan lewatkan informasi terbaru Detective Pikachu hanya di Greenscene.co.id.